Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Thailand Vs Indonesia, Rajevac Akui Beruntung Timnya Bisa Bangkit

Kompas.com - 18/11/2018, 07:00 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

BANGKOK, KOMPAS.com - Pelatih Timnas Thailand, Milovan Rajevac, mengaku beruntung timnya bisa bangkit setelah tertinggal dari lawannya, Timnas Indonesia, pada pertandingan babak penyisihan Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Rajamangala, Sabtu (17/11/2018).

Pada laga ini, timnas Thailand berhasil menang atas Indonesia dengan skor akhir 4-2. Namun, tuan rumah sempat tertinggal terlebih dahulu 0-1. 

Milovan Rajevac menjelaskan bahwa anak asuhnya secara umum mampu menjalankan instruksi dengan baik. Hanya, pada awal pertandingan, mereka banyak membuang peluang, bahkan harus tertinggal terlebih dahulu lantaran gol Zulfiandi pada menit ke-29.

"Kami akui Indonesia mengawali pertandingan dengan baik. Kami terlalu rileks di awal pertandingan dan kami mengawali pertandingan tidak sesuai harapan," kata Milovan Rajevac.

Baca juga: Piala AFF 2018 - Bima Sakti: Gol Kedua Thailand Membunuh Kami

"Setelah itu kami berhasil memperbaiki dan lebih serius untuk meraih hasil yang bagus. Beruntung bagi kami mendapat hasil positif," katanya menegaskan.

Menurut pelatih 63 tahun itu, Timnas Thailand pada babak memang ada masalah di lini tengah. Namun, setelah mengubah strategi, timnya mampu berbalik menguasai jalannya laga.

"Pemain saya menunjukkan karakter dan mereka bisa comeback. Ini membuat saya senang karena mampu mendapatkan tiga poin. Hasil ini yang terpenting," ujarnya.

"Pergantian pemain (dari Mongkol Tossakrai/Pokklaw A-Nan) memberikan efek dan kami bermain lebih baik di babak kedua," ucap Rajevac.

Baca juga: Jadwal Piala AFF 2018 - Meski Terpuruk di Klasemen Grup B, Timnas Indonesia Berpeluang Lolos

Dengan hasil ini Timnas Thailand bertengger di puncak klasemen Grup B dengan raihan enam poin dari dua pertandingan. Sebelumnya Adisak dan kawan-kawan menang telak 7-0 dari Timor Leste.

Selanjutnya anak asuh Milovan Rajevac akan menghadapi Filipina. Timnas Indonesia masih punya peluang lolos andai Filipina juga Singapura kalah dari Thailand, dan Zulfiandi cs menang atas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno. 

Klasemen Piala AFF 2018 untuk Grup B per 17 November 2018. Dok. AFF Klasemen Piala AFF 2018 untuk Grup B per 17 November 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com