Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bournemouth Vs Man United, Rashford Nilai Timnya Harus Segera Berbenah

Kompas.com - 04/11/2018, 16:40 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

BOURNEMOUTH, KOMPAS.com - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, menilai bahwa ada yang harus diperbaiki dari timnya setelah meraih kemenangan dramatis atas Bournemouth dalam laga pekan ke-11 Liga Inggris di Stadion Vitality, Bournemouth, Sabtu (3/11/2018).

Menurut Rashford, Manchester United hanya perlu memperbaiki cara mereka memulai pertandingan.

"Anda bisa melihat bahwa kami harus memperbaiki awal mula kami bermain seperti saat kami bermain pada menit-menit akhir. Aspek itu butuh dikoreksi," kata Rashford, dilansir BolaSport.com dari BBC.

Baca juga: Jose Mourinho: Babak Pertama, Manchester United Buruk Sekali

Namun, bagi pemain berusia 21 tahun tersebut, hal terpenting adalah timnya meraih tiga poin.

"Hal terpenting adalah tiga poin untuk Man United, terutama karena kami mengawali musim dengan tidak konsisten. Meraih poin selalu membantu jelang minggu-minggu krusial," ujarnya melanjutkan.

Manchester United berhasil menang dengan skor 2-1 atas Bournemouth.

Sempat tertinggal terlebih dahulu melalui gol Callum Wilson (11'), Man United berbalik unggul via gol Anthony Martial (35') dan Marcus Rashford (90+2').

Kemenangan ini membawa Manchester United berada di urutan ketujuh klasemen sementara Liga Inggris dengan 20 poin dari 11 laga. (Lariza Oky Adisty)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com