Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harry Kane Bela Diri Setelah Dianggap Tampil Buruk bersama Timnas

Kompas.com - 14/10/2018, 17:31 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kapten timnas Inggris, Harry Kane, merasa tidak mengalami penurunan performa meski belum mengakhiri puasa gol ketika membela timnas.

Menurut Kane, dirinya saat ini masih berada di level tertinggi sama seperti saat Piala Dunia 2018 ketika menjadi top skor.

"Setelah Piala Dunia memang masa yang sulit. Saya tidak banyak istirahat. Tapi saya merasa bisa mengatasi itu. Saya masih sehat dan bugar. Itulah tujuan utama saya pada awal musim ini," kata Kane dikutip dari Four Four Two, Sabtu (14/10/2018).

"Saya punya standar sendiri dan saya ingin selalu mencapai standar itu dalam setiap laga. Saya pikir penampilan saya tidak menurun," ujar pilar Tottenham Hotspur ini menambahkan.

Baca juga: Jordan Pickford Justru Senang Dapat 3 Saingan di Posisi Kiper Timnas Inggris

Terakhir kali Kane mencetak gol ketika berbaju Inggris adalah pada babak 16 besar Piala Dunia 2018 melawan Kolombia. Setelah itu, Kane mandul dalam enam laga secara beruntun.

Terbaru, Kane gagal mencetak gol saat laga melawan Kroasia yang berakhir 0-0, Jumat (12/10/2018). Kane mengaku tidak memikirkan statistik itu karena dirinya hanya fokus membantu tim di dalam lapangan.

"Ketika saya sudah menentukan standar dan saya gagal mencapai itu, maka semua orang akan membicarakannya. Itulah yang sering terjadi. Saya sudah pengalaman dan saya tetap akan fokus dengan itu," ujar Kane.

Baca juga: Gantikan Sterling Kontra Kroasia, Eks Manchester City Ini Jadi Pemain Termuda Kedua Timnas Inggris

Tidak seperti di timnas, Kane justru tampil apik ketika membela klub. Hingga saat ini, Kane sudah mencetak enam gol dan satu assist dari 10 laga yang dijalaninya dengan Spurs di semua kompetisi.

Melihat itu, Kane menganggap sudah biasa ketika seorang penyerang mengalami pasang surut penampilan.

"Di Liga Inggris saya di peringkat kedua daftar pencetak gol. Sebagai striker, ada kalanya peluang menghantam mistar, hanya melewati kaki, dan ada juga yang masuk ke gawang," ucap Kane.

Kane masih akan memimpin Inggris dalam satu pertandingan lagi selama jeda internasional kali ini. Inggris akan berhadapan dengan Spanyol pada Selasa (16/10/2018) dinihari WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com