Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Myanmar Ciptakan Rekor Gol di Piala AFF U-19

Kompas.com - 09/07/2018, 06:59 WIB
Hamzah Arfah,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com — Rekor gol tercipta dalam pergelaran Piala AFF U-19 saat timnas U-19 Myanmar menang telak 7-1 atas Brunei Darussalam dalam pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Jawa Timur, Minggu (8/7/2018) sore.

Tujuh gol Myanmar dicetak kapten tim Myat Kaung Khant pada menit ke-13 dan menit ke-24, Pyae Sone Naing (21', 40'), Win Naing Tum menit (42', 57'), serta pemain pengganti Hiwan Moe Oo (81'). Brunei hanya membalas melalui aksi Muhammad Rahimin (81').

Jumlah delapan gol itu merupakan yang terbanyak di ajang Piala AFF U-19 2018. Rekor sebelumnya adalah enam gol saat Thailand menang 6-0 atas Singapura, Kamis (5/7/2018). 

Baca juga: Pelatih Timnas U-19 Thailand Ungkap Keuntungan saat Hadapi Indonesia di Laga Penentuan

"Sebagai pelatih, saya sangat senang para pemain bisa menang pada hari ini. Apalagi, jadwal turnamen ini sebenarnya cukup mepet dan membuat pemain kelelahan," ujar pelatih Myanmar U-19 Myo Hlaing Win selepas pertandingan.

Kemenangan telak ini sekaligus memperbesar peluang Myanmar melaju ke babak semifinal dari Grup B meski masih menyisakan satu pertandingan kontra Malaysia pada 10 Juli 2018.

"Soal kemungkinan lolos ke babak selanjutnya, kami akan tunggu dan lihat dulu pertandingan Malaysia lawan Timor-Leste, meski saya akui peluang itu memang ada," ucap dia.

Timor-Leste dan Malaysia bermain imbang 1-1. Hasil ini membuat Malaysia menyamai raihan poin Myanmar (7), tetapi kalah selisih gol.

Baca juga: Pelatih Timnas U-19 Malaysia Tak Pedulikan Peluang Lolos ke Semifinal

Myanmar hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan lolos. Namun, hasil itu juga bisa meloloskan kedua tim andai Timor Leste tidak menang mencolok pada laga pamungkas. 

Timor-Leste yang berada di posisi ketiga dengan lima poin, juga masih punya kesempatan lolos. Apalagi, mereka "cuma" akan menghadapi Kamboja yang sudah tak punya peluang lolos.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com