Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Kalah dari Chelsea, Klopp Komentari Rumor 2 Pemain Baru

Kompas.com - 07/05/2018, 07:12 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Seusai kalah 0-1 dari Chelsea pada pekan ke-37 Liga Inggris, Minggu (6/5/2018), Liverpool dikabarkan telah mendapatkan pemain baru untuk musim depan.

Dikutip dari BolaSport.com, media terkemuka di Prancis, Canal+ dan RMC Radio, mengabarkan bahwa Liverpool telah mencapai kesepakatan dengan Olympique Lyon untuk pembelian Nabil Fekir seharga 63 juta pound atau sekitar Rp 1 triliun.

Menariknya, berita ini datang saat laga Chelsea melawan Liverpool memasuki pertengahan babak kedua. Menanggapi hal ini, Pelatih Liverpool Juergen Klopp mengaku terkejut dan enggan memberi komentar.

"Saat pertandingan kita melakukan transfer? Sejujurnya, saya sangat terkejut mendengar ini. Saya tidak punya komentar lain," kata Klopp dikutip dari Mirror.

Baca Juga: Dikalahkan Chelsea, Juergen Klopp Mengaku Tetap Puas dengan Performa Liverpool

Tidak hanya Nabil Fekir, penyerang Barcelona, Ousmana Dembele, juga dikabarkan akan segera merapat ke Liverpool musim depan. Uniknya, Klopp justru mengaku tertarik dengan pemain asal Perancis tersebut.

Dua pemain timnas Perancis, Aymeric Laporte dan Nabil Fekir, tiba di Clairefontaine-en-Yvelines dalam persiapan menghadapi laga internasional, 4 Oktober 2017.AFP/Franck Fife Dua pemain timnas Perancis, Aymeric Laporte dan Nabil Fekir, tiba di Clairefontaine-en-Yvelines dalam persiapan menghadapi laga internasional, 4 Oktober 2017.

"Oooooh, apakah dia (Dembele) tersedia di bursa transfer? Sekarang saya sangat tertarik. Tetapi, saya tidak banyak komentar tentang rumor transfer," kata mantan Pelatih Dortmund ini.

Liverpool memang banyak dikaitkan dengan banyak pemain karena performa impresif musim ini.

Terlepas dari berbagai rumor yang beredar, satu nama sudah dipastikan akan bergabung dengan Mohamed Salah dan kawan-kawan musim depan.

Gelandang RB Leipzig, Naby Keita, dipastikan akan berseragam merah pada tanggal 1 Juli 2018 mendatang. Leipzig dan Liverpool sepakat dengan harga sekitar Rp 800 miliar pada awal musim ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com