Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam Hitungan Jam, Hilton Akan Resmi Dikontrak Persipura

Kompas.com - 20/03/2018, 13:05 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Penyerang senior asal Brasil, Hilton Moreira, memberitahukan bahwa dia akan segera resmi menjadi pemain Persipura Jayapura. Pemain yang akrab disapa Thon ini juga mengatakan bahwa drama dengan klub lamanya, Sriwijaya FC, akan segera berakhir.

"Iya, kepastian saya akan tanda tangan kontrak di Persipura mungkin hari ini atau besok. Ini terjadi karena klub lama saya sudah kasih surat keluar waktu saya dan tim sedang di Madura kemarin," ujar Hilton pada BolaSport.com.

(Baca Juga: Peter Butler Ungkap Kenyataan Mengejutkan soal Kondisi Terkini Persipura)

Hilton sebetulnya sudah bergabung dengan skuad Mutiara Hitam sejak akhir Februari lalu. Bahkan, mantan pemain Palmeiras itu sudah sering dilibatkan dalam acara-acara tim Persipura, seperti launching jersey dan pertandingan pramusim.

Hilton, yang pada akhir November lalu diumumkan tidak lagi dipakai oleh Sriwijaya FC, belum bisa langsung menandatangani kontrak dengan Persipura lantaran belum mengantongi surat keluar dari klub lamanya sampai akhirnya baru dikeluarkan jelang Liga 1 2018 bergulir.

(Baca Juga: Marcel Sacramento Enggan Dinaturalisasi, Apa Alasannya?)

Dengan masuknya Hilton, kini Mutiara Hitam telah memiliki tiga pemain asing setelah meresmikan Abdoulaye Maiga (Mali) dan Marcel Sacrameto (Brasil). Skuad asuhan Peter Butler masih menyisakan satu tempat lagi bagi pemain asing berpaspor Asia yang kemungkinan akan diisi gelandang atau penjaga gawang. (Alvino Hanafi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com