Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sikap Teco soal Pemanggilan Rezaldi dan Andritany ke TC Timnas U-23

Kompas.com - 21/02/2018, 21:51 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, tak mau pusing dengan pemanggilan dua pemainnya ke timnas Indonesia U-23.

Rezaldi Hehanusa dan Andritany Ardhiyasa bergabung ke pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia U-23 sejak Minggu (18/2/2018).

Rezaldi dan Andritany pun absen saat Persija menggelar latihan lagi di Lapangan Sutasoma, Jakarta, Rabu (21/2/2018).

Pelatih yang akrab dipanggil Teco tersebut mengaku sudah terbiasa dengan situasi itu karena pernah merasakan hal serupa musim lalu.

Baca juga : Alasan Logo The Jakmania Terpampang di Jersey Persija

"Kami pasti bisa mengatasi persoalan ini karena musim lalu kami sudah terbiasa," ujar Teco kepada wartawan, seusai memimpin latihan.

"Saya meyakini mereka bisa beradaptasi dengan cepat ketika kembali ke tim," ujarnya menambahkan.

Pesepak bola Timnas U-22 Indonesia Rezaldi Hehanusa (kedua kiri) berebut bola di udara dengan pesepak bola Timnas U-22 Myanmar Than Paing (kedua kanan) pada laga perebutan medali perunggu sepak bola SEA Games XXIX di Stadion Majlis Perbandaran Selayang, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (29/8/2017). Timnas sepak bola U-22 Indonesia menyumbang medali perunggu setelah menang 3-1 atas Myanmar.ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN Pesepak bola Timnas U-22 Indonesia Rezaldi Hehanusa (kedua kiri) berebut bola di udara dengan pesepak bola Timnas U-22 Myanmar Than Paing (kedua kanan) pada laga perebutan medali perunggu sepak bola SEA Games XXIX di Stadion Majlis Perbandaran Selayang, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (29/8/2017). Timnas sepak bola U-22 Indonesia menyumbang medali perunggu setelah menang 3-1 atas Myanmar.

Andritany dan Rezaldi sejatinya merupakan pilar utama Macan Kemayoran di pos kiper dan sisi kiri pertahanan.

Namun, Teco mungkin tak terlalu mempersoalkan kepergian keduanya karena pemusatan latihan timnas tahap kedua ini rencananya berakhir pada 25 Februari 2018.

Macan Kemayoran saat ini tengah bersiap menghadapi laga kedua Piala AFC melawan Tampines Rovers.

Riko Simanjuntak dan kawan-kawan bakal menjamu klub asal Singapura itu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (28/2/2018). (M Robbani)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com