Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebobolan 2 Gol di Babak Pertama dan Memori Pahit Mourinho di Inter

Kompas.com - 27/12/2017, 15:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, menelan pil pahit ketika timnya bermain seri 2-2 kontra Burnley dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Selasa (26/12/2017) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Gol Burnley dicetak oleh Ashley Barnes (menit ke-3) dan Steven Defour (36').

Adapun gol Manchester United datang dari lesakan Jesse Lingard (53' dan 90+1').

Seperti dilansir BolaSport.com dari Gracenote Live, tim asuhan Jose Mourinho untuk kali kedua kemasukan dua gol pada babak pertama dalam partai kandang di kasta teratas sebuah liga.

Baca juga : Gagal Menang atas Manchester United, Pelatih Burnley Tetap Bangga

Kejadian ini mengulang kisah kelam Mourinho pada delapan tahun lalu atau tepatnya 1 Maret 2009.

Saat itu, pelatih berjulukan The Special One itu masih membesut Inter Milan.

Inter arahan Mourinho tertinggal 0-2 dari AS Roma pada babak pertama Liga Italia di Stadion Giuseppe Meazza.

Gol Daniele De Rossi (23') dan John Arne Riise (29') membuat penggemar Inter terdiam.

Namun, pada 45 menit kedua, I Nerazzurri sanggup melesakkan tiga gol melalui Mario Balotelli (50', 62') dan Hernan Crespo (79').

Sementara itu, Roma sekadar menambah satu gol pada babak kedua lewat lesakan Matteo Brighi (57').

Mourinho pun harus puas Inter ditahan imbang 3-3 oleh Roma.

Meski kehilangan poin penuh dari Roma, Mourinho tetap berhasil membawa Inter meraih titel Serie A pada akhir musim 2008-2009. (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com