Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juara Liga 1 Akan Dapat Piala Baru

Kompas.com - 07/11/2017, 16:34 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Tim yang akan menjuarai Liga 1 dipastikan tidak akan menerima piala yang sebelumnya diberikan kepada Persib Bandung saat menjuarai Indonesia Super League (ISL) pada 2014.

PT Liga Indonesia Baru (LIB), sebagai operator, telah menyiapkan piala baru untuk sang pemenang.

"Piala tersebut baru. Nanti kami rilis," kata Chief Operating Officer (COO) PT Liga Indonesia Baru, Tigor Shalom Boboy, kepada Kompas.com, Selasa (7/11/2017).

Tigor menjelaskan alasan membuat piala baru ketimbang menggunakan piala lama.

"Ini kan kompetisi baru dan operatornya baru. Jadi, kami buat piala yang baru," ujar Tigor.

Baca juga : PT LIB Bicara soal Peluang Klub Liga 1 Berlaga di Level Asia

Piala baru ini bukan hanya sekadar trofi. Namun, ada makna yang terkandung di dalam piala tersebut.

"Maknanya masih rahasia. Nanti akan kami rilis. Piala masih dalam tahap pengerjaan sekitar 80 persen. Kami menunjuk desainer untuk membuatnya," ucapnya.

Nantinya, piala ini tidak serta-merta diberikan kepada tim yang menjuarai liga pada pekan terakhir. Piala ini akan diberikan dalam acara khusus.

"Nanti akan diberikan dalam awarding night. Rencananya digelar pada 20 November," tutur Tigor.

Saat ini, ada tiga tim yang berpeluang menjadi juara. Mereka adalah Bali United, Bhayangkara FC, dan Madura United.

Baca juga : Luis Milla Saksikan Langsung Persib Vs Persipura dalam Final Liga 1 U-19

Tersisa satu laga, Bali United untuk sementara di puncak klasemen dengan merangkum 65 poin. Mereka unggul dua angka atas Bhayangkara FC yang masih menyisikan dua laga.

Sementara itu, Madura United bertengger di peringkat keempat dengan merangkum 60 poin. Peter Odemwingie dan kawan-kawan memiliki dua laga tersisa.   

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com