Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rooney Merasa Tak Layak Angkat 2 Trofi bersama Man United

Kompas.com - 12/07/2017, 14:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

KOMPAS.com - Penyerang anyar Everton, Wayne Rooney (31), merasa tidak layak mengangkat dua trofi bersama Manchester United musim lalu.

Ia mengatakan, perjalanan karier di Old Trafford sudah berakhir sembilan bulan sebelum resmi kembali berlabuh di Goodison Park.

Rooney berpisah dengan Man United dengan memenangi dua titel, yakni Piala Liga Inggris dan Liga Europa.

Pencetak gol terbanyak The Red Devils, julukan Man United, dengan koleksi 253 gol itu telah mengemas 15 titel dalam 13 tahun perjalanan karier di Old Trafford.

Rinciannya, 5 gelar Premier League, Community Shield (4), Piala Liga Inggris (3), satu gelar Piala FA, Liga Champions, Liga Europa, dan Piala Dunia Antarklub.

Baca juga: Wayne Rooney "Khianati" Manchester United lewat Baju Tidur

Musim lalu, Rooney sama sekali tidak bermain pada partai final Piala Liga saat menang atas Southampton.

Pada laga puncak Liga Europa pun ia baru dimainkan pada menit ke-90 saat Man United memastikan gelar Liga Europa dengan mengalahkan Ajax Amsterdam di final.

"Sungguh itu saat yang membuat frustrasi. Hal yang paling sulit adalah saat memenangi dua trofi di Piala Liga dan Liga Europa," kata Rooney seperti dilansir Telegraph.

"Anda merasa tidak layak memenanginya karena tidak menjadi bagian dalam permainan," ujar dia.

Kapten tim nasional Inggris ini juga mengaku sudah sejak November 2016 menyadari perjalanan kariernya bersama The Red Devils sudah berakhir.

"Setelah menyadarinya, saya berbicara dengan Jose Mourinho pada Januari lalu untuk mendengar pendapatnya. Ia selalu mengatakan bahwa ingin saya bertahan dan membantu tim hingga akhir musim. Saya sudah melakukannya," ucap Rooney.

"Setiap terlibat dalam permainan, saya selalu berusaha membantu, tetapi saya tahu bahwa saya harus pergi. Sungguh itu adalah saat paling menyedihkan karena saya sudah 13 tahun bersama mereka, tetapi saya juga perlu memikirkan kelanjutan karier," tuturnya.

Everton merupakan klub profesional pertama Rooney. Ia dipastikan akan memakai seragam bernomor punggung 10 di bawah asuhan Ronald Koeman pada musim depan. (Wisnu Nova Wistowo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com