Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Liga 1 Diperpanjang

Kompas.com - 09/06/2017, 17:04 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber ANTARA

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi Liga 1 memutuskan untuk memperpanjang libur Lebaran kompetisi untuk menghargai para pemain yang merayakan hari besar agamanya. 

"Untuk menghargai anggota tim yang merayakan Hari Raya Idul Fitri, kami memutuskan untuk mengundurkan jadwal pelaksanaan kompetisi usai libur ke tanggal 3 Juli 2017. Namun, perubahan itu tidak membuat durasi kompetisi musim ini jadi lebih panjang. Go-Jek Traveloka 2017 tetap dijadwalkan berakhir pada 12 November 2017," ujar CEO PT LIB Risha Widjaya seperti dikutip dari Antara, Jumat (9/6/2017).

Awalnya, PT LIB menjadwalkan liga dimulai lagi pada 30 Juni 2017 setelah libur mulai 20 Juni usai pekan ke-11 dengan pertandingan pertama pasca-Lebaran Borneo FC melawan Madura United di Kalimantan Timur. 

Dengan jadwal awal itu, tim Madura United harus tiba di markas lawan dua hari sebelum laga atau tanggal 28 Juni 2017. Artinya, para pemain Madura United yang muslim hanya memiliki waktu sehari untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriyah yang diperkirakan jatuh pada 26 Juni 2017.

Karena alasan tersebut, pelaksanaan kembali liga setelah libur diundur ke tanggal 3 Juli 2017.

Perubahan jadwal itu berdampak pada Liga 2 2017 karena berkaitan dengan siaran langsung di stasiun televisi swasta tvOne.

Jadwal enam laga dari Grup 3, 4, 5, dan 6 Liga 2 2017 dipastikan bergeser. Pertandingan Grup 2 Liga 2 2017 antara Cilegon United dan Persita Tangerang yang semula direncanakan disiarkan langsung menjadi tidak langsung.

PT LIB juga memutuskan untuk mengubah waktu "kick off" enam laga lain Go-Jek Traveloka Liga 1 2017 yang dijadwalkan berlangsung sepanjang Juli-Agustus 2017.

Berikut perubahan jadwal pertandingan pekan ke-12 Go-Jek Traveloka Liga 1 2017. 

- Borneo FC vs Madura United (dari 30 Juni 2017 pukul 15.00 WIB menjadi 4 Juli 2017 pukul 15.00 WIB/tidak disiarkan langsung).

- Semen Padang vs Persela Lamongan (dari 30 Juni 2017 pukul 18.30 WIB menjadi 3 Juli 2017 pukul 15.00 WIB/disiarkan langsung).

- Persipura Jayapura vs Mitra Kutai Kartanegara (1 Juli 2017 pukul 15.00 WIB menjadi 3 Juli 2017 pukul 15.00 WIB/tidak disiarkan langsung).

- Persegres Gresik United vs Persija Jakarta (dari 1 Juli 2017 pukul 15.00 WIB menjadi 4 Juli 2017 pukul 15.00 WIB/disiarkan langsung).

- Persib Bandung vs PSM Makassar (dari 1 Juli 2017 pukul 18.30 WIB menjadi 5 Juli 2017 pukul 18.30 WIB/disiarkan langsung).

- Sriwijaya FC vs Perseru Serui (dari 1 Juli 2017 pukul 15.00 WIB menjadi 3 Juli 2017 pukul 18.30 WIB/tidak disiarkan langsung).

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com