Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inspirasi Kiper Kamerun dalam Karier Buffon

Kompas.com - 03/06/2017, 22:22 WIB

CARDIFF, KOMPAS.com - Penjaga gawang tim nasional Kamerun pada Piala Dunia 1990, Thomas N'Kono, punya "peran" penting dalam karier Buffon. Karena N'Kono-lah, Buffon memilih karier sebagai penjaga gawang.

Piala Dunia 1990 dilangsungkan di Italia. Buffon yang saat itu masih berusia 12 tahun, menjalani peran sebagai bek sayap di sekolah sepak bolanya.

"Pada Piala Dunia, dunia fokus melihat kepada pemain seperti Diego Maradona dan Gary Lineker, tetapi saya justru memerhatikan N'Kono," kata Buffon kepada BBC, Jumat (2/6/2017).

"Penampilan N'Kono bersama Kamerun pada Piala Dunia menginspirasi saya untuk menjadi seorang penjaga gawang," kata kiper Juventus kelahiran 28 Januari 1978 itu.

Kamerun pada partai pembuka Piala Dunia 1990 mengejutkan dunia dengan mengalahkan juara bertahan Argentina 1-0. Langkah mereka terhenti di perempat final oleh Inggris.

Baca juga: Prediksi Final Liga Champions, Juventus Vs Real Madrid

Piala Dunia 1994 menjadi akhir kiprah N'Kono bersama timnas Kamerun. Tiga tahun berselang, sosok kelahiran 20 Juli 1956 itu pun gantung sarung tangan.

Saat memutuskan pensiun, N'Kono meminta Buffon hadir pada partai perpisahannya di Kamerun. Saat itu, Buffon menjadi bintang muda yang bersinar bersama FC Parma.

"Saat kami pertama bertemu, usia Buffon akan menginjak 20 tahun. Selang setahun, sata meminta dia bermain pada partai perpisahan di Kamerun dan menyanggupinya," tutur N'Kono mengisahkan.

"Saya awalnya berpikir dia takkan datang. Namun, pada saat menjelang pertandingan, dia menelepon saya dan tengah berada menuju Kamerun. Itu luar biasa," ucapnya menambahkan.

Saat dua kiper itu kembali bertemu, pembahasannya adalah soal anak tertua Buffon, Louis Thomas. Berbeda dengan sang ayah, Louis memilih karier sebagai penyerang.

N'Kono pensiun dari timnas dalam usia 38 tahun. Sementara Buffon, masih bermain dalam usia 39 tahun dan akan mencoba meraih trofi Liga Champions pertamanya di Stadion Millenium Cardiff, Sabtu (3/6/2017) atau Minggu dini hari WIB. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com