Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iniesta Bicara soal Valverde dan Masa Depannya di Barcelona

Kompas.com - 01/06/2017, 08:46 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

KOMPAS.com - Gelandang FC Barcelona, Andres Iniesta, mengaku gembira dengan penunjukan Ernesto Valverde sebagai pelatih baru.

Iniesta percaya pelatih berusia 53 tahun itu dapat membawa Blaugrana ke arah yang lebih baik.

Barcelona resmi menunjuk Valverde sebagai pelatih baru pada Senin (29/5/2017). Ia direkrut untuk menggantikan Luis Enrique yang mengundurkan diri setelah musim 2016-2017 berakhir.

Valverde yang dalam empat tahun terakhir menjadi pelatih Athletic Bilbao kini telah setuju menandatangani kontrak berdurasi dua tahun bersama Barcelona.

Baca juga: Ernesto Valverde, Pelatih Baru dan Mimpi Buruk Barcelona 2015

Tugas berat kini dihadapi Valverde setelah Barcelona mengalami musim yang tidak begitu baik dengan hanya meraih gelar Copa del Rey.

Namun, hal tersebut tidak dipandang sebagai sebuah masalah besar di mata Iniesta.

"Seperti halnya sebuah proyek baru, kami harus memiliki tujuan menjadi yang terbaik. Valverde lebih dari sekadar mampu untuk menangani Barcelona. Jika tidak, dia tidak akan dipilih," kata Iniesta kepada Sky Sports.

"Dengan demikian, kami akan kembali pada musim depan dengan gairah besar dan bertujuan membuat langkah maju yang tidak mampu kami lakukan musim ini. Tuntutan yang ada di Barcelona selalu seperti itu dan tidak akan berubah," tuturnya.

JOSEP LAGO/AFP Andres Iniesta membela Barcelona melawan Sampdoria pada ajang Joan Gamper di Stadion Camp Nou, 10 Agustus 2016.
Selain berbicara mengenai penunjukan Valverde, Iniesta juga mengonfirmasi soal pernyataannya yang sempat ragu dengan masa depannya bersama Barcelona sebelum memainkan laga final Copa del Rey kontra Deportivo Alaves, Minggu (28/5/2017).

Iniesta sempat mengatakan bahwa dirinya tidak tahu apakah kontraknya yang berakhir pada Juni 2018 akan kembali diperpanjang Barcelona atau tidak. Namun, tekadnya tetap sama, yaitu pensiun bersama raksasa Catalonia itu.

"Saya masih memiliki kontrak di sini dan saya yakin bahwa tahun depan akan menjadi salah satu musim terbaik kami. Semoga tidak terjadi sebuah kemunduran," ujar Iniesta.

"Keinginan saya selalu sama dan tidak pernah berubah, yaitu pensiun di Barcelona. Hal tersebut selalu menjadi harapan saya sejak bergabung dengan klub saat masih berusia 12 tahun. Namun, tentu saja selalu ada kemungkinan untuk hal lain," ucapnya. (Verdi Hendrawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com