Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Lebih Mangkus daripada Tottenham

Kompas.com - 23/04/2017, 11:08 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, menilai Chelsea lebih mangkus pada pertandingan semifinal Piala FA, Sabtu (22/4/2017). Efektivitas pemanfaatan peluang membuat The Blues - julukan Chelsea - menang 4-2 atas Tottenham. 

Hujan empat gol Chelsea ke gawang Spurs diciptakan oleh Willian (menit ke-5 dan 43'), Eden Hazard (75'), dan Nemanja Matic (80'). Adapun dua gol balasan Tottenham dikemas Harry Kane (18') dan Dele Alli (52').

Pelatih Spurs, Mauricio Pochettino, mengungkapkan sebab kemenangan Chelsea atas timnya. The Blues disebut lebih efektif ketimbang Kane dkk.

"Mereka punya lima tembakan dan mencetak empat gol, sedangkan kami cuma bikin dua gol. Gol penalti mereka juga saya nilai terlalu gampang diberikan," kata Pochettino di BBC.

Pelatih asal Argentina itu menyoroti insiden pelanggaran pemainnya, Son Heung-min, terhadap sayap Chelsea, Victor Moses, di dalam kotak penalti yang berujung gol kedua The Blues via eksekusi Willian.

"Kami hanya bisa melihat ke depan. Kami berada empat poin di bawah mereka di Liga Inggris dan akan mencoba memenangi pertandingan selanjutnya. Saya tak khawatir," kata Poche.

Ia menilai Tottenham tetap punya kans membalas kekalahan ini dengan potensi menyalip Chelsea di liga dan berprestasi di Piala FA edisi selanjutnya.

"Kami bersaing dengan salah satu tim terbaik di Eropa. Apakah kami layak mendapatkan hal yang lebih? Tentu saja, tetapi inilah sepak bola. Jika kami tak bisa menjuarai Piala FA musim ini, tim akan mencobanya musim depan," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com