Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skuad Persela Diliburkan hingga Kamis

Kompas.com - 21/02/2017, 06:25 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

LAMONGAN, KOMPAS.com — Semua anggota tim Persela Lamongan mendapatkan jatah libur setelah dipastikan gagal melangkah ke babak delapan besar Piala Presiden 2017. Mereka dijadwalkan bakal kembali berkumpul dan menjalani latihan bersama pada Kamis (23/2/2017).

Selain memberikan kesempatan untuk bertemu keluarga, para pemain juga diharapkan bisa mengembalikan kondisi fisik sebelum kompetisi Liga 1 bergulir.

“Setelah dikalahkan Persib Bandung, Jumat (17/2/2017), tim langsung kami liburkan. Mulai latihan lagi Kamis mendatang. Biar pemain berkumpul dulu dengan keluarga masing-masing,” tutur pelatih Persela, Herry Kiswanto, saat dihubungi, Senin (20/2/2017).

Herkis, sapaan sang pelatih, melihat tidak ada masalah dari libur yang diberikan. Sebab, dia mendapatkan informasi bahwa start kompetisi resmi berpeluang ditunda.

“Tenang saja, toh kepastian kick-off kompetisi sampai saat ini masih belum pasti, apakah tetap dilakukan tanggal 26 Maret 2017 atau mundur,” ujar dia.

Hal yang sama juga diutarakan oleh asisten pelatih Ragil Sudirman. Dia menilai, anggota tim berjulukan Laskar Joko Tingkir itu membutuhkan istirahat sejenak setelah menghabiskan 13 hari untuk babak grup Piala Presiden 2017 di Bandung.

“Iya, Mas, kami libur. Kamis mulai latihan lagi. Kami memberi kesempatan pemain untuk kumpul bersama keluarga,” ucap Ragil seperti dirilis halaman resmi klub.

Jajaran pelatih juga sudah mengimbau supaya para pemain untuk tetap menjaga kondisinya selama liburan.

"Jangan sampai nanti tidak siap menerima program latihan,” kata Ragil.

Saat kembali berkumpul, para pemain bakal mendapatkan latihan fisik. Baru setelah itu, mereka menjalani latihan inti dan uji coba.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Badminton
Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com