Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Buffon Setelah Bawa Juventus Raih "Scudetto"

Kompas.com - 26/04/2016, 17:56 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

TURIN, KOMPAS.com - Penjaga gawang Juventus, Gianluigi Buffon, baru saja mempersembahkan gelar Scudetto untuk timnya. Selanjutnya, Buffon berharap Juventus bisa meraih gelar Liga Champions.

Kekalahan 0-1 yang dialami Napoli di kandang AS Roma, Senin (25/4/2016), mengantarkan Juventus ke tangga juara Serie A untuk kelima kalinya secara beruntun.

Buffon pun mensyukuri prestasi tersebut. Ia dan rekan-rekannya bersuka cita di markas latihan Juventus.

Meskipun demikian, masih ada satu hal yang ingin digapai Buffon bersama Juventus, yakni trofi Liga Champions.


Belasan tahun membela Juventus, Buffon pernah dua kali mencapai final Liga Champions, yakni 2003 dan 2015. Namun, dari dua kesempatan itu, Juventus selalu kalah.

Pada 2003, Juventus menghadapi AC Milan di Old Trafford. Juventus hanya menjadi runner-up setelah kalah lewat drama adu penalti.

Adapun pada 2015, Juventus berhadapan dengan FC Barcelona di Olympiastadion, Berlin. Dalam laga tersebut, Juventus tersungkur dengan kedudukan 1-3.

"Tujuan selanjutnya harus Liga Champions. Kami telah mencapai tonggak tertinggi untuk mendapatkan kehormatan dari sepak bola Eropa," ujar Buffon seperti dikutip dari FourFourTwo, Selasa (26/4/2016).

"Kami akan terus bekerja keras untuk mengukir langkah-langkah selanjutnya," ucap pria berusia 38 tahun.

Buffon diboyong Juventus dari Parma pada 2001, dengan banderol mencapai 53 juta euro (sekitar Rp 782 miliar).

Menurut catatan Transfermarkt, sejauh ini Buffon sudah mengoleksi 588 pertandingan bersama Juventus. Selama itu, Buffon mempersembahkan tujuh Scudetto, satu Coppa Italia, dan lima Supercoppa Italiana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com