Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bacca: AC Milan Targetkan Trofi Coppa Italia!

Kompas.com - 14/01/2016, 07:42 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

MILAN, KOMPAS.com - Penyerang AC Milan, Carlos Bacca, mengungkapkan bahwa salah satu target utama timnya pada musim ini adalah meraih gelar Coppa Italia.

Hal itu dikatakan Bacca setelah Rossoneri berhasil mengalahkan Carpi dengan kedudukan 2-1, pada laga perempat final Coppa Italia di Stadion San Siro, Rabu (13/1/2016) waktu setempat. AC Milan pun sukses melangkah ke semifinal Coppa Italia.

Dua gol AC Milan pada laga tersebut diciptakan oleh Carlos Bacca (14') dan Mbaye Niang (28'). Adapun Carpi memperkecil skor melalui Matteo Mancosu (50').

"Milan memainkan sepak bola yang hebat saat melawan Carpi, terutama pada babak pertama. Kami senang bisa mencapai babak semifinal," ujar Bacca seusai laga, seperti dilansir dari Football Italia.

"Salah satu tujuan kami adalah memenangi Coppa Italia, dan kami akan mencoba untuk membawa pulang trofi itu. Ini adalah kemenangan yang penting bagi tim," kata pemain Kolombia berusia 29 tahun itu.

Pada musim ini, AC Milan berkiprah kurang meyakinkan pada ajang Serie A. Kini, skuad besutan Sinisa Mihajlovic itu menduduki urutan ke-8 dengan 29 poin.

Melihat peluang AC Milan yang tergolong tipis untuk meraih Scudetto, wajar saja jika mereka memprioritaskan trofi Coppa Italia.

AC Milan terakhir kali merengkuh gelar Coppa Italia pada musim 2002-2003. Kala itu, babak final Coppa Italia masih berformat dua leg.

Rossoneri yang saat itu masih diperkuat oleh Andriy Shevchenko dan Filippo Inzaghi, keluar sebagai juara setelah menang agregat 6-3 atas AS Roma pada babak final.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com