Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Blind Selamatkan MU dari Kekalahan di Kandang West Ham

Kompas.com - 09/02/2015, 01:12 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Gelandang Daley Blind mencetak gol yang membuat Manchester United, bisa pulang membawa hasil 1-1, pada pertandingan Premier League melawan West Ham United, di Boleyn Ground, London, Minggu (8/2/2015).

West Ham unggul lebih dulu melalui gelandang asal Senegal, Cheikhou Kouyate, pada menit ke-49. Gol berawal dari tendangan bebas yang dieksekusi Mark Noble. Bola kemudian jatuh di tanah di dalam kotak penalti.

Dalam keadaan memunggungi gawang dan dikepung sekitar tiga pemain MU, Kouyate mengangkat bola, mengontrolnya, berputar dan melakukan tendangan voli yang membuat bola melesat masuk sudut kanan bawah gawang kiper David De Gea.

MU mendapatkan gol penyama kedudukan dari Blind pada menit ke-90+2. Gol berawal dari umpan Marcos Rojo ke tengah kotak penalti. Aaron Cresswell membuang bola itu. Memanfaatkan bola liar itu, Blind menaklukkan Adrian dengan tendangan kaki kiri dari tengah kotak penalti.

Tak lama sebelum pertandingan berakhir, MU kehilangan Luke Shaw. Shaw diganjar kartu kuning kedua karena dinilai melanggar Stewart Downing.

Sepanjang laga, menurut catatan Premier League, MU melepaskan melepaskan enam tembakan titis dari 12 usaha, dengan penguasaan bola 59 persen, sementara West Ham juga melepaskan enam tembakan akurat dari 12 usaha.

Dengan hasil tersebut, MU tetap berada di peringkat keempat klasemen sementara dengan nilai 44, atau unggul satu angka dari Tottenham Hotspur di peringkat kelima. Sementara itu, West Ham berada di peringkat kedelapan dengan nilai 37.

Klik tautan ini untuk mengikuti pertandingan antara West Ham United dan Manchester United itu melalui menu LiveScore Kanal Bola Kompas.com versi mobile.

West Ham: 13-Adrián; 3-Aaron Cresswell, 5-James Tomkins, 18-Carl Jenkinson, 30-Alex Song; 4-Kevin Nolan, 8-Cheikhou Kouyaté, 11-Stewart Downing, 16-Mark Noble, 31-Enner Valencia (7 Matthew Jarvis 84); 15-Diafra Sakho

Pelatih: Sam Allardyce

Man United: 1-David De Gea; 3-Luke Shaw, 4-Phil Jones, 5-Marcos Rojo, 25-Antonio Valencia; 7-Ángel Di María, 10-Wayne Rooney, 11-Adnan Januzaj (31-Marouane Fellaini 72), 17-Daley Blind; 9-Radamel Falcao, 20-Robin van Persie

Pelatih: Louis van Gaal

Wasit: Mark Clattenburg

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com