Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho Sangat Hormati Atletico

Kompas.com - 30/04/2014, 20:47 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Marca
LONDON, KOMPAS.com -- Manajer Chelsea, Jose Mourinho, mengaku sangat menghormati Atletico Madrid karena cara mereka bermain dan prestasi mereka.

Atletico berpeluang mengakhiri musim ini sebagai juara Primera Division dan Liga Champions. Di Primera Division, mereka berada di puncak klasemen dengan nilai 88 atau unggul empat angka dari Barcelona di tempat kedua. Kedua kubu sama-sama telah melakoni 35 laga.

Jika memenangi dua laga lagi, Atletico akan menjadi juara karena mereka unggul head to head dari Real Madrid yang berada di peringkat ketiga dengan nilai 82 dari 34 pertandingan.

Di Liga Champions, Atletico berada di babak semifinal, dengan Chelsea sebagai lawannya. Mereka telah melakoni leg pertama dan meraih hasil 0-0. Leg kedua akan digelar di Stamford Bridge pada Rabu (30/4/2014).

"Mereka adalah tim yang bagus. Mereka bukan tim yang mengandalkan serangan balik. Mereka bertahan dengan baik dan mencetak gol. Mereka memenangi pertandingan," ujar Mourinho.

"Mereka berada di semifinal Liga Champions dan hanya membutuhkan dua kemenangan untuk menjadi juara (Primera Division). Menurut saya, adil untuk menganalisis mereka seperti itu," lanjutnya.

Ketika ditanya apakah ia mau melatih Atletico, Mourinho mengatakan, "Masa depan saya adalah bersama dengan Chelsea dan kapan pun Chelsea memutuskan waktu untuk mengakhiri kerja sama ini, keputusan sepenuhnya ada di tangan Chelsea. Jika terserah kepada saya, saya akan tetap di sini selamanya."

"Atletico adalah rival saya selama tiga musim dan saya selalu menghormati Gil Marin dan anggota klub lainnya. Mengenai suporter, itu adalah hal berbeda," tambahnya.

Mourinho menangani Chelsea untuk kali kedua pada Juni 2013 dengan kontrak berdurasi empat musim. Sebelumnya, ia menangani Chelsea pada 2004-2007. Ia kembali ke Chelsea setelah sempat menangani Inter Milan dan Real Madrid.

Dalam periode pertamanya, Mourinho sukses mempersembahkan dua gelar Premier League, dua gelar Piala Liga Inggris, Piala FA, dan Community Shield. Musim ini, selain membuat Chelsea bersaing Liga Champions, Mourinho juga membuat Chelsea bersaing di Premier League.

Dengan dua laga tersisa, Chelsea duduk di peringkat kedua klasemen dengan nilai 78. Mereka kalah dua angka dari Liverpool, yang juga menyisakan dua pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com