Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yaya Toure Menangkan Manchester City atas Crystal Palace

Kompas.com - 28/04/2014, 00:09 WIB
Ferril Dennys

Penulis

LONDON, KOMPAS.com — Yaya Toure mencetak assist dan gol yang menentukan kemenangan Manchester City 2-0 atas Crystal Palace pada lanjutan Premier League, di Selhurst Park, Minggu (29/4/2014).

Dengan hasil tersebut, City berada di peringkat ketiga dengan nilai 77 dari 35 laga. Mereka kalah satu angka dari Chelsea di tempat kedua dan tiga angka dari Liverpool di puncak klasemen. Chelsea dan Liverpool telah melakoni 36 pertandingan.

Kemenangan City atas Palace diawali gol Edin Dzeko pada menit keempat. Pemain asal Bosnia tersebut mencetak gol dengan kepalanya, memanfaatkan umpan terukur Toure.

Pada menit ke-43, Toure mencatatkan namanya di papan skor. Begitu menguasai bola dari Samir Nasri, Toure melepaskan tembakan yang membuat bola bersarang ke pojok atas gawang tim tuan rumah.

Selepas jeda, City kembali menguasai permainan dan melepaskan sejumlah ancaman berbahaya. Namun, City kesulitan menciptakan gol tambahan.

Manajer Manuel Pellegrini berusaha memperbaiki ketajaman timnya dengan mengubah lini depan timnya jelang laga usai. Ia memasukkan Stevan Jovetic dan Alvaro Negredo. Akan tetapi, tampilnya kedua pemain ini tak membuat City berhasil menambah gol.

Susunan pemain
Crystal Palace: 1-Julian Speroni; 3-Adrian Mariappa, 27-Damien Delaney, 6-Scott Dann, 2-Joel Ward; 15-Mile Jedinak, 28-Joseph Ledley, 13-Jason Puncheon, 7-Yannick Bolaise; 29-Maroune Chamakh (Dwight Gayle 69), 30-Cameron Jerome (Glenn Murray 69)
Manajer: Tony Pulis

Manchester City: 1-Joe Hart; 4-Vincent Kompany, 26-Martin Demichelis, 5-Pablo Zabalate, 13-Aleksandar Kolarov; 8-Samir Nasri, 7-James Milner, 14-Javi Garcia, 42-Yaya Toure (Fernandinho 66); 16-Sergio Aguero (Stevan Jovetic 78), 10-Edin Dzeko (Negredo 87)
Manajer: Manuel Pellegrini

Wasit: Howard Webb

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com