Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wenger: Arsenal Akan Denda Bendtner

Kompas.com - 15/03/2014, 03:30 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber ESPN FC
LONDON, KOMPAS.com — Manajer Arsenal Arsene Wenger mengatakan, penyerang Nicklas Bendtner akan didenda karena pergi ke Kopenhagen tanpa izin.

Hal tersebut berkaitan dengan pemberitaan di Denmark, yang menyebut Bendtner mabuk dan berselisih dengan seorang sopir taksi, di Kopenhagen, pada saat Arsenal melakoni leg kedua 16 besar Liga Champions melawan Bayern Muenchen, di Allianz Arena, Selasa (11/3/2014).

"Sejujurnya, saya tak tahu apa yang sebetulnya terjadi karena saya belum bicara dengannya. Satu-satunya hal yang jelas adalah ia seharusnya tidak di Kopenhagen. Tak ada yang memberinya izin pergi ke Kopenhagen dan ia akan didenda karena itu. Untuk hal selain itu, yaitu bahwa ia membuat masalah di sana, saya tidak tahu. Saya akan bicara dengannya hari ini (Jumat, 14 Maret 2014)," ujar Wenger.

Wenger juga mengaku tak terkejut mendengar bahwa mantan anak didiknya, Robin van Persie, ingin bertahan lama di Manchester United, meski ada rumor yang menyebut Van Persie telah bertemu Wenger untuk membicarakan kemungkinan ia kembali ke Arsenal.

"Ia sangat ingin pindah ke (MU). Jika terjadi sebaliknya, (kembali ke Arsenal) itu baru kejutan," ujar Wenger.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com