Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Thohir: Saya Bukan Superman

Kompas.com - 12/01/2014, 04:37 WIB
Ferril Dennys

Penulis

MILAN, KOMPAS.com - Presiden Inter Milan, Erick Thohir, menyatakan, dirinya bukanlah superman yang dalam sekejap bisa mengubah La Beneamata. Thohir menilai Inter sedang dalam masa transisi sehingga membutuhkan waktu dua atau tiga tahun untuk kembali membangun Inter menjadi tim kuat.  

Pernyataan Thohir tersebut terkait hasil dua kekalahan beruntun yang dialami Inter. Setelah ditalukkan Lazio 0-1, Inter kembali menelan kekalahan dengan skor yang sama saat melawan Udinese. Kekalahan terakhir membuat Javier Zantetti dan kawan-kawan terlempar dari Coppa Italia.  

Di pentas Serie-A, Inter juga belum tampil konsisten. Hingga pekan ke-18, Inter masih terkunci di peringkat keenam. Mereka tertinggal 18 dari Juventus yang berada di puncak klasemen.

"Sebagai seorang pendukung, hal yang normal kecewa saat tim dua kali kalah. Begitu juga dengan saya. Saya yakin, tim ini memiliki prospek yang bagus tetapi kami perlu menemukan keseimbangan. Kami mencari beberapa pemain. Negosiasi sedang berjalan dan kami sangat berusaha mendapatkan pemain baru," jelas Thohir.

"Rencana kami membangun kembali tim ini membutuhkan waktu dua atau tiga tahun sehingga kami sadar ini adalah masa transisi. Saya pikir, kami lebih baik pada musim ini daripada musim lalu. Kami berusaha mempertahankan performa terbaik,"

"Walter Mazzarri adalah pelatih yang sempurna bagi Inter saat ini. Kami harus memercayai satu sama lain. Saya akan memiliki banyak waktu di Milan yakni pada akhir Januari, akhir Februari, Maret, April, dan Mei. Saya bukan superman sehingga saya tidak bisa melakukan banyak hal sejauh ini. Rencana saya membuat Inter sebagai klub yang sehat, menyertai tim selama masa transisi, dan terbuka untuk pasar internasional sehingga kami memiliki banyak pendukung di luar Italia," beber Thohir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com