Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gol Torres Pastikan Chelsea ke Perempat Final

Kompas.com - 15/03/2013, 04:47 WIB

LONDON, KOMPAS.com  Fernando Torres mencetak gol yang menentukan kemenangan Chelsea 3-1 atas Steaua Bucharest pada leg kedua babak 16 besar liga Europa, Kamis atau Jumat (15/3/2013) dini hari WIB. Kemenangan itu sekaligus memastikan tiket buat Chelsea ke perempat final Liga Europa karena unggul agregat 3-2.

Meski tampil di kandang sendiri, tak serta-merta mudah buat Chelsea untuk mendominasi permainan. Sebab, Steaua Bucharest memberi perlawanan ketat sehingga Chelsea cukup kesulitan untuk mengejar agregat setelah kalah 0-1 di leg pertama.

Chelsea memang beberapa kali membuat peluang. Namun, Steaua juga beberapa kali mengancam

Kesabaran The Blues akhirnya membuahkan hasil juga. Pada menit ke-34, Juan Mata memecah kebuntuan. Setelah menusuk pertahanan Steaua, Mata memberikan bola kepada Ramires, kemudian Ramires mengumpan kepada Torres yang langsung memberikan bola kembali kepada Mata. Dengan cermat, Mata melepaskan tendangan ke gawang dan gol.

Mental Chelsea pun meningkat. Mereka terus mencoba mencetak gol penentu langkah ke perempat final.

Namun, menjelang babak pertama berakhir, petaka menimpa tuan rumah. Berawal dari tendangan penjuru, terjadi kemelut di depan gawang The Blues. Cech sempat mengeblok bola dengan kaki, tetapi mengarah kepada Vlad Chiriches yang kemudian langsung melesakkan bola ke gawang.

Babak pertama pun berakhir 1-1. Chelsea butuh dua gol untuk memastikan langkah ke babak berikutnya.

Di babak kedua, Chelsea terus berusaha menekan. Sempat kesulitan, usaha mereka akhirnya berbuah hasil pada menit ke-58. John Terry dengan baik menyundul bola tendangan bebas dan mengubah kedudukan menjadi 2-1. Meski begitu, agregat Chelsea butuh satu gol lagi jika ingin ke perempat final.

Chelsea tak butuh lama untuk memenuhi syarat itu. Pada menit ke-71, Fernando Torres akhirnya mencetak gol. Menerima umpan dari Eden Hazard, dia langsung melakukan tendangan kaki kiri untuk membobol gawang lawan dan membawa timnya unggul 3-1.

Kali ini, Steaua yang tertekan. Sebab, mereka kini dituntut mencetak satu gol untuk ke perempat final. Namun, Chelsea terus menekan dan tak membiarkan Steaua berkembang. Bahkan, pada menit ke-87, Alexandru Bourceanu melakukan pelanggaran kepada Hazard di kotak terlarang.

Mendapat hadiah tendangan penalti, Chelsea memberikan tugas kepada Torres sebagai eksekutor. Namun, bola tendangan Torres terlalu tinggi dan hanya membentur tiang gawang.

Meski gagal menambah gol, Chelsea tetap ke perempat final dengan unggul agregat 3-2.


Susunan Pemain
Chelsea:
1-Petr Cech, 3-Ashley Cole, 4-David Luiz, 26-John Terry, 28-Cesar Azpilicueta, 7-Ramires, 10-Juan Mata, 11-Oscar, 12-John Mikel Obi, 17-Eden Hazard, 9-Fernando Torres

Bucharest: 12-Ciprian Tatarusanu, 4-Lukas Szukala, 5-Mihai Pintilii, 14-Iasmin Latovlevici, 16-Cornel Rapa, 21-Vlad Chiriches, 77-Adrian Poparadu, 7-Alexsandru Chipciu, 10-Cristian Tanase (20-Pires Leandro 78), 55-Alexandru Bourceanu, 24-Raul Rusescu

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com