Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan Gol di Derbi Madrid

Kompas.com - 17/09/2012, 05:28 WIB

MADRID, KOMPAS.com - Atletico Madrid meraih hasil sempurna saat menjamu klub sekotanya, Rayo Vallecano, di Stadion Vicente Calderon, Minggu atau Senin (17/9/2012) dini hari WIB. Kemenangan tersebut membawa "Los Colchoneros" menemati urutan kelima, menggeser Rayo yang turun satu peringkat.

Memulai laga dengan dukungan penuh para pendukungnya, Atletico kesulitan mengembangkan permainan. Rayo tampil lebih mendominasi, meski minim peluang ke gawang Atletico.

Keberuntungan Atletico terlihat pada setengah jam laga berlangsung. Umpan silang Diego Costa sukses disambar Mario Suarez untuk membuka skor pertandingan.

Namun, hanya gol dari Suarez yang hadir sepanjang babak pertama. Skor 1-0 tetap bertahan untuk keunggulan Atletico.

Pada babak kedua, Atletico langsung tancap gas. Empat menit setelah peluit babak kedua dibunyikan, Koke mampu memaksimalkan umpan tarik Arda Turan untuk menggandakan skor.

Dua menit berselang, giliran Arda yang menancapkan namanya di papan skor. Hampir sama dengan proses terjadinya gol Koke, kali ini Arda memanfaatkan umpan silang Juanfran.

Kegembiraan publik Vicente Calderon tak selesai sampai gol Arda. Pada menit ke-56, wasit menunjuk titik putih untuk Atletico karena pelanggaran Javi Fuego terhadap Diego Costa. Radamel Falcao yang menjadi algojo sukses menjauhkan skor menjadi 4-0 untuk Atletico.

Keunggulan skor yang jauh ternyata membuat para pemain Atletico lengah. Rayo mampu mengais asa lewat dua gol cepat Andrija Delibasic pada menit ke-82 dan ke-85.

Bahkan, pada menit ke-89, Rayo berhasil memperkecil skor menjadi 3-4 lewat gol Leo Baptiste. Sayangnya, perjuangan Rayo terhenti ketika wasit meniupkan peluit tanda pertandingan usai. Atletico pun membawa poin penuh serta memberikan Rayo kekalahan pertama musim ini.

Susunan Pemain
Atletico (4-2-3-1):
13-Thibaut Courtois; 20-Juanfran, 2-Diego Godin, 23-Miranda, 3-Filipe Luis; 4-Mario Suarez (5-Tiago Mendes 63), 14-Gabi Fernandez; 6-Koke, 10-Arda Turan (7-Adrian Lopez 67), 19-Diego Costa (11-Cristian Rodriguez 57); 9-Radamel Falcao
Pelatih: Diego Simeone

Rayo (3-4-3): 13-Dani Gimenez; 2-Tito, 3-Casado, 16-Jordi Amat; 8-Adrian Gonzalez (23-Andrija Delibasic 70), 10-Piti (19-Lass Bangoura 54), 17-Roberto Trashorras, 18-Javi Fuego; 9-Jose Carlos da Silva, 14-Nickie Nielsen (11-Alejandro Dominguez 58), 29-Leo
Pelatih: Paco Jemez

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Bali United Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Bali United Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Alaves: Pemanasan Jelang Final Liga Champions

Real Madrid Vs Alaves: Pemanasan Jelang Final Liga Champions

Liga Spanyol
Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Liga Spanyol
Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Liga Inggris
Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Liga Italia
STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

Liga Indonesia
Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Liga Indonesia
Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Liga Spanyol
STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Badminton
Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Liga Indonesia
Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Liga Inggris
Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Liga Inggris
VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

Liga Indonesia
Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com