Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

De Rossi: Totti Berhasil Menyatukan Semua Orang

Kompas.com - 29/05/2017, 07:06 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

ROMA, JUARA.net - Gelandang AS Roma, Daniele De Rossi (33), memberikan pujian untuk Francesco Totti (40) yang melakoni laga terakhir bersama I Giallorossi setelah menang 3-2 atas Genoa dalam ajang Serie A, kasta teratas Liga Italia, di Stadion Olimpico, Minggu (28/5/2017).

Gol AS Roma diciptakan oleh Edin Dzeko (menit ke-10), Daniele De Rossi (74'), dan Diego Perotti (90'). Adapun gol Genoa datang dari lesakan Pietro Pellegri (3') dan Darko Lazovic (79').

"Ada sejumlah orang yang tidak normal. Karier dia tidak normal," kata Daniele De Rossi soal Totti.

"Saya melihat sebuah spanduk yang bertuliskan, 'pertarungan sesungguhnya melawan sepak bola modern adalah mau tetap menggunakan kostum sama selama 25 tahun.' Totti berhasil menyatukan semua orang," ujar De Rossi.

De Rossi dan Totti sama-sama lahir di Roma. Mereka juga hanya membela Serigala Ibu Kota dalam karier sepak bolanya.

Baca juga: Francesco Totti Jalani Laga Pamungkas, AS Roma Menang Dramatis

Oleh karena itu, De Rossi mengaku kehilangan Totti.

ANDREAS SOLARO/AFP Gelandang AS Roma, Daniele De Rossi, mengalami cedera betis saat timnya melawan Real Madrid di ajang Liga Champions, Rabu (17/2/2016) atau Kamis dini hari WIB. Dia pun harus menepi selama satu bulan.
"Bagi saya, Totti lebih dari sekadar teman. Saya tidak akan melihatnya lagi setiap hari," ucap De Rossi.

Totti merupakan pesepak bola dengan jumlah pertandingan (736) dan gol (307) terbanyak untuk Roma. Dia juga menyandang status sebagai kapten termuda dalam sejarah Serie A (22 tahun).

Kerja sama Totti dan De Rossi pun sukses menghadirkan lima gelar Coppa Italia dan tiga titel Piala Super Italia. (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Liga Champions
Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Badminton
Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Liga Indonesia
Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak 'Mesra' dengan Penalti

Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak "Mesra" dengan Penalti

Liga Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Jalani Proses Naturalisasi

Calvin Verdonk dan Jens Raven Jalani Proses Naturalisasi

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Indonesia Kian Tertinggal 1-2 dari Jepang

Hasil Uber Cup 2024: Indonesia Kian Tertinggal 1-2 dari Jepang

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com