Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Italia, 4 Kekalahan Beruntun buat Inter Milan

Kompas.com - 14/05/2017, 19:27 WIB
Anju Christian

Penulis

MILAN, KOMPAS.com - Inter Milan mengalami kekalahan 1-2 dari tamunya, Sassuolo, pada partai lanjutan Serie A - kasta teratas Liga Italia - di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (14/5/2017).

Dua gol Sassuolo dicetak oleh Pietro Iemmello pada menit ke-37 dan ke-51. Inter Milan baru bisa membalas via Eder pada menit ke-70.

Dengan hasil ini, tim beralias I Nerazzurri sudah merangkum empat kekalahan beruntun di liga. Ditarik ke belakang lagi, mereka sudah mengalami puasa kemenangan dalam delapan partai atau sejak 18 Maret 2017.

Sebenarnya Inter Milan memiliki banyak peluang. I Nerazzurri menebar 23 tembakan, sedangkan Sassuolo cuma 12.

Peluang pertama Inter lahir dari sepakan Ivan Perisic yang menyambut umpan silang Antonio 
Candreva. Namun, bola hanya membentur tiang gawang.

Tim tuan rumah kembali dihampiri kans emas pada menit ke-20, kali ini via sepakan Mauro Icardi dari luar kotak penalti. Peluang tersebut kembali menguap lantaran ditepis kiper Andrea Consigli. Tandukan Icardi pada menit ke-28 juga masih menghantam tiang.

Saat Inter asyik menyerang, Sassuolo berhasil mencuri gol ketika laga memasuki menit ke-36. Tim tamu membuka keunggulan melalui sepakan Iemmello ke pojok kiri gawang kawalan Samir Handanovic.

Gol Iemmello menjadi yang terakhir pada babak pertama. Sassulo turun minum dengan mengantongi keunggulan 1-0.

Memasuki babak kedua, Sassulo kembali mengejutkan Inter. Mereka berhasil menggandakan keunggulan.

Gol kedua Sassuolo lahir pada menit ke-51. Pelakunya lagi-lagi Iemmello. Striker berusia 25 tanpa kesulitan menyontek umpan Pol Lirola yang bergulir di mulut gawang.

Tertinggal dua gol, Inter lantas menggencarkan serangan. Tembakan keras Perisic dari luar area penalti nyaris berbuntut gol andai tidak ditepis kiper Andrea Consigli.

Serangan Inter baru membuahkan hasil pada menit ke-70. Skuat asuhan Vecchi mendapatkan gol pembuka setelah sepakan mendatar Eder bersarang di pojok kiri gawang.

Hasil minor di kandang sendiri membuat Inter tertahan di peringkat kedelapan klasemen. Mereka mengemas 56 poin dari 36 laga.

Dengan kekalahan tersebut, Inter sudah melewati delapan pertandingan tanpa kemenangan di liga, menyamai catatan terburuk mereka pada 1947-1948.

Sementara itu, Sassuolo naik dua setrip ke tangga ke-12 dengan koleksi 43 angka.

Halaman:


Terkini Lainnya

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com