Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suporter Serang Tim Lawan, Satu Laga Liga Perancis Ditunda

Kompas.com - 17/04/2017, 06:01 WIB

BASTIA, KOMPAS.com - Pertandingan pekan ke-33 Ligue 1 - kasta teratas Liga Perancis - antara Bastia dan Olympique Lyon yang berlangsung pada Minggu (16/4/2017) mengalami penundaan akibat invasi suporter. 

Pertandingan di Stadion Armand Cesari itu sebenarnya telah berlangsung satu babak. Selama 45 menit pertama, kedudukan antara Bastia dan Lyon masih imbang 0-0. 

Seusai wasit Amaury Delerue meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama, kiper Lyon Anthony Lopes terlibat friksi dengan suporter Bastia saat hendak menuju kamar ganti. Kejadian ini langsung menimbulkan gelombang kemarahan dari suporter tuan rumah. 

Akan tetapi, situasi panas sebenarnya telah terjadi sebelum laga dimulai. Friksi antara suporter tuan rumah dan pemain Lyon mengakibatkan kick-off laga tersebut molor 55 menit. 

Dilansir dari The Guardian, kemunduran jadwal itu terkait dengan kengganan para pemain Lyon melakoni laga akibat diserang suporter tuan rumah saat melakoni pemanasan. Memphis Depay dkk akhirnya mau meneruskan pertandingan hingga insiden kembali terjadi.  

Dilaporkan sejumlah media Perancis, para pemain Lyon langsung menuju bus tim setelah invasi tersebut. Namun, mereka kembali ke kamar ganti karena Pemerintah Corsisa tak bisa memberi jaminan keamanan akan amuk suporter. 

“Kejadian itu bermula ketika sejumlah suporter Bastia menendang bola ke arah kiper (Mathieu) Gorgelin pada saat pemanasan,” kata mantan pemain Lyon yang bertugas sebagai komentator pertandingan, Jeremy Berthod. 

“Dia dan Memphis mencoba mengusir mereka, tetapi kemudian diserang suporter Bastia. Kejadian ini membuat para pemain dan sfat pelatih syok sehingga tak mau keluar dari kamar ganti dan melakoni pertandingan,” tutur pemilik empat medali juara Ligue 1 tersebut. 

Kejadian ini juga langsung diinvestigasi oleh otoritas sepak bola Perancis, melalui operator liga (LFP). Komisi Disiplin pun siap menjatuhkan sanksi kepada pihak yang bersalah. 

“Liga Perancis meminta Bastia untuk mengambil langkah-langkah tertentu berkaitan terhadap mereka yang bertanggung jawab atas insiden tersebut. Klub juga harus bisa menggaransi keamanan stadion,” tutur pernyataan resmi LFP. 

Pernyataan LFP ini tak lepas dari sikap agresif suporter Bastia. Pada awal tahun ini, mereka juga dihukum karena para suporternya melakukan tindakan rasialis kepada striker Nice, Mario Balotelli. 

Tiga tim teratas ini mencatat hasil positif pada pertandingan pekan ke-33. PSG menang 2-0 di kandang Angers, sedangkan Nice dan AS Monaco meraup tiga poin saat menjamu Nancy dan Dijon. 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com