Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rusuh di Liga Maroko, Raja Casablanca Disanksi

Kompas.com - 22/03/2016, 08:12 WIB


CASABLANCA, KOMPAS.com
– Kekerasan di sepak bola kembali terjadi. Kali ini, sebuah pertandingan di Maroko mengakibatkan dua orang suporter tewas dan puluhan lainnya alami luka-luka serius.

Insiden ini terjadi di Stadion Mohamed V, seusai kick-off pertandingan antara tuan rumah Raja de Casablanca dan Chabab Rif Hoceima, Sabtu (19/3/2016).

Friksi terjadi saat para penggemar kedua klub melemparkan cerawat ke sisi lawan di Stadion Mohammed V. Rekaman dari media Maroko menunjukkan suporter dengan kaus warna hijau klub mereka masing-masing saling intimidasi.

Seperti dilansir Guardian, bentrokan tersebut mengakibatkan dua korban tewas dan 49 lainnya luka-luka. Namun, kantor berita MAP belum bisa menyebutkan secara rinci perihal penyebab bentrokan suporter itu.

Layanan keamanan negara itu, DGSN mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa 31 orang ditangkap setelah pertandingan. Mereka diamankan karena keterlibatannya dengan tuduhan tindakan vandalisme.

Sebelum laga ada 10 orang telah ditangkap untuk alasan yang sama menurut mereka. Jaksa telah membuka penyelidikan, walau mengalami kesulitan dalam menyelidiki para fans klub ini.

Benturan antara pendukung sering terjadi selama pertandingan sepak bola di Maroko. Setahun lalu, seorang pria meninggal di pusat kota Khouribga selama bentrokan antara pendukung klub lokal dengan fans Raja de Casablanca.

Pada 2013, lebih dari 200 orang ditangkap setelah bentrokan pecah di Casablanca antara penggemar Raja de Casablanca dan FAR Rabat.

Terkait insiden pada pertandingan pada laga versus Chabab Rif Al Hoceima, Raja bakal memainkan 5 laga kandang tanpa kehadiran penonton. Mereka juga didenda 100.000 dirham atau sekitar Rp 135 juta. (Estu Santoso) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com