Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho Lebih Suka Man United Jadi Spesialis Imbang

Kompas.com - 08/04/2017, 06:06 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, melihat betapa pentingnya mempertahankan catatan tidak terkalahkan, meskipun dengan sebagian besar hasil imbang.

Pandangan tersebut diutarakan Mourinho menjelang duel kontra Sunderland pada partai lanjutan Premier League - kasta teratas Liga Inggris - di Stadium of Light, Minggu (9/4/2017).

Man United bakal melakoni laga itu bermodalkan rapor tanpa takluk dalam 20 pertandingan liga. Namun, mereka cuma memenangi sepuluh laga di antaranya.

Praktis, raihan poin tim berjulukan Setan Merah tidak begitu terdongkrak. Mereka tertahan di peringkat keenam dengan selisih empat poin dari Manchester City selaku penghuni terakhir zona Liga Champions.

Hal itu justru tidak dipermasalahkan Mourinho. Terpenting, anak-anak asuhnya mampu menghindari kekalahanan.

"Sebagai contoh, sepuluh imbang dalam sepuluh laga berarti sepuluh poin. Adapun lima kemenangan plus lima kekalahan adalah 15 poin," tutur Mourinho.

"Catatan terakhir tentu lebih baik. Namun, untuk ke depannya, saya lebih memilih sepuluh hasil imbang," ucap pria asal Portugal itu.

Mengapa Mourinho memilih demikian? Sebab, sang manajer melihat adanya stabilitas mental ketika tim menjalani serangkaian laga tanpa terkalahkan.

Mentalitas itu, dinilai Mourinho, bakal sangat berguna ketika anak-anak asuhnya menjalani situasi sulit seperti tertinggal oleh lawan.

Baca: Alumnus SSB Manchester United Lebih Pilih Indonesia daripada Inggris

Mourinho bukan tidak mau mengonversi serangkaian hasil imbang menjadi raihan tripoin. Untuk itu, dia berniat membenahi penyelesaian akhir pemain seperti Marcus Rashford dan Anthony Martial yang dinilai agak bermasalah.

Kedua penyerang muda itu mendapatkan jatah tampil lebih dari 20 laga di liga, tetapi cuma mencetak masing-masing tiga gol.

Akan tetapi, ada sedikit dilema karena Martial dan Rashford dianggap lebih berbahaya dalam situasi serangan balik.

"Mustahil buat kami mencetak gol lewat serangan balik. Sebab, lawan datang ke Old Trafford tanpa tujuan memenangi laga, tetapi sekadar menghindari kekalahan," ujar Mourinho.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Timnas Indonesia
Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Timnas Indonesia
Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Badminton
Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Liga Indonesia
Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Liga Indonesia
Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Liga Lain
Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Persib Vs Madura United, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Pemainnya

Persib Vs Madura United, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Pemainnya

Liga Indonesia
Final Liga Europa, Xabi Alonso Tahu Cara Kalahkan Atalanta

Final Liga Europa, Xabi Alonso Tahu Cara Kalahkan Atalanta

Liga Lain
Final Championship Series Liga 1, Duel Pemain Kunci Kedua Tim

Final Championship Series Liga 1, Duel Pemain Kunci Kedua Tim

Liga Indonesia
Madura United ke Final adalah Takdir Tuhan

Madura United ke Final adalah Takdir Tuhan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com