Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Gol Higuain Antarkan Juventus Menang di Markas Cagliari

Kompas.com - 13/02/2017, 05:01 WIB

CAGLIARI, KOMPAS.com - Gonzalo Higuain menjadi bintang kemenangan 2-0 Juventus atas Cagliari pada pertandingan lanjutan Serie A, Minggu (12/2/2017) atau Senin dini hari WIB. Dialah yang memborong dua gol kemenangan Juventus pada laga di di Stadion Sant'Elia  itu. 

Berdasarkan catatan Lega Serie A, Juventus memang tampil lebih mendominasi. Mereka memimpin penguasaan bola hingga 67 persen. Dari segi peluang, I Bianconeri memiliki 11 peluang dan Cagliari mempunyai tujuh kesempatan.

Mengambil inisiatif serangan sejak awal, Juventus baru benar-benar panas menjelang turun minum. Berawal dari umpan terobosan Claudio Marchisio pada menit ke-37, Higuain dengan tenang mengontrol dan menceploskan bola dari jarak dekat.

Higuain berhasil mengukir gol dalam lima laga tandang beruntun terakhir di Serie A! Sebelumnya, striker berjulukan El Pipita itu mampu mengemas gol kala Juventus beraksi di markas Torino, Fiorentina, Sassuolo, dan Crotone.

Memasuki babak kedua, Juventus langsung tancap gas. Tak heran Higuain sukses menambah keunggulan tim tamu pada menit ke-47 seusai mengonversi operan terobosan Paulo Dybala.

Cagliari semakin berada dalam situasi sulit setelah gelandang mereka, Nicolo Barella, diusir keluar lapangan oleh wasit Giampaolo Calvarese pada menit ke-67.

Barella menerima kartu kuning kedua karena melanggar pemain Juventus, Miralem Pjanic, dengan keras.

Kendati Cagliari bermain dengan 10 pemain, Juventus tak bisa memanfaatkannya untuk menambah gol. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-0 untuk Juventus tetap tidak berubah.

Tiga poin mengokohkan Juventus di puncak klasemen dengan koleksi 60 poin. Mereka unggul tujuh poin dari pesaing terdekat, AS Roma. (Septian Tambunan) 

Cagliari 0-2 Juventus (Gonzalo Higuain 37', 47')

Cagliari (3-5-2): 1-Rafael; 2-Bruno Alves, 19-Fabio Pisacane (20-Simone Padoin 82'), 24-Marco Capuano; 29-Nicola Murru, 4-Daniele Dessena (21-Artur Ionita), 8-Davide Di Gennaro, 3-Mauricio Isla, 18-Nicolo Barella; 22-Marco Borriello (32-Victor Ibarbo 75'), 25-Marco Sau
Pelatih: Massimo Rastelli

Juventus (4-2-3-1): 1-Gianluigi Buffon; 26-Stephan Lichtsteiner, 19-Leonardo Bonucci, 3-Giorgio Chiellini (24-Daniele Rugani 18'), 12-Alex Sandro; 6-Sami Khedira, 8-Claudio Marchisio (5-Miralem Pjanic 67'), 17-Mario Mandzukic, 7-Juan Cuadrado, 21-Paulo Dybala (18-Mario Lemina 90+1'); 9-Gonzalo Higuain 
Pelatih: Massimiliano Allegri

Wasit: Giampaolo Calvarese

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com