Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manchester United Setuju Lepas Schneiderlin ke Everton

Kompas.com - 11/01/2017, 06:56 WIB

EVERTON, KOMPAS.com - Manchester United setuju melepas gelandang Morgan Schneiderlin ke Everton. Dia diperkirakan akan menjalani tes medis bersama The Toffees - julukan Everton - pada Rabu (11/1/2017).

Dilansir dari BBC, Manchester United setuju melepas Schneiderlin ke Everton dengan nilai transfer 22 juta poundsterling atau sekitar Rp 356 miliar. Jumlah itu bisa bertambah 2 juta poundsterling bergantung performa pemain.

Gelandang berusia 27 tahun itu memang santer diberitakan akan hengkang dari Old Trafford pada bursa transfer musim dingin setelah hanya bermain 8 kali pada era kepelatihan Jose Mourinho.

Sebelumnya, Everton harus bersaing dengan West Bromwich Albion untuk mendapatkan Schneiderlin. Namun, West Brom "hanya" sanggup melepas tawaran 18 juta poundsterling dan ditolak Setan Merah - julukan Manchester United.

Setelah kedua klub sepakat soal harga transfer, Schneiderlin tinggal berdiskusi soal kontrak personal dengan Everton. Hari ini, kemungkinan besar dia akan melakukan tes medis di klub yang bermarkas di Goodison Park itu.

Andai lolos tes medis dan sepakat soal kontrak personal, Schneiderlin akan kembali bersua dengan Ronald Koeman. Manajer Everton itu sempat bekerja sama dengan Schneiderlin pada musm lalu di Southampton.

Koeman memang sangat berharap manajemen mendatangkan pemain baru pada bursa transfer Januari. Apalagi, mereka baru saja gagal di Piala FA lantaran disisihkan Leicester City.

Everton juga sudah mendapat striker berusia 19 tahun, Ademola Lookman, dari Charlton Athletic seharga 11 juta poundsterling. Sementara itu, mereka melepas striker Oumar Niasse dipinjamkan Everton ke Hull City

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com