Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gol Penalti Pupuskan Keunggulan Man United pada Menit Akhir

Kompas.com - 05/12/2016, 01:04 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Leighton Baines sukses menjadi penyelamat Everton. Eksekusi penalti dia ke gawang Manchester United pada pengujung laga menghindarkan Everton dari kekalahan.

Tampil di Stadion Goodison Park, Minggu (4/12/2016), Manchester United unggul lebih dulu lewat gol Zlatan Ibrahimovic.

Namun, menjelang berakhirnya pertandingan, Everton mendapatkan hadiah penalti. Baines kemudian sukses menjalankan tugasnya dan skor 1-1 pun bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Mengacu kepada statistik Premier League, Manchester United sebetulnya tampil begitu mendominasi. Buktinya, Setan Merah sanggup menorehkan 54,5 persen penguasaan bola.

Akan tetapi, Everton rupanya lebih baik dalam penciptaan peluang. Sepanjang 90 menit, mereka sanggup mencatatkan enam tembakan ke gawang dari 13 percobaan!

Manchester United akhirnya memecahkan kebuntuan melalui Ibrahimovic saat laga memasuki menit ke-42. Gol pemain asal Swedia ini tergolong indah.

Berawal dari umpan panjang Anthony Martial, Ibrahimovic kemudian mengangkat bola melewati kiper Everton, Maarten Stekelenburg, yang sudah terlanjur meninggalkan sarangnya.

Bola sempat disapu dari area gawang oleh pemain Everton. Namun, wasit akhirnya mengesahkan gol Ibrahimovic karena bola telah melewati garis.


Gol tersebut merupakan torehan kesembilan Ibrahimovic di kancah Premier League musim ini.

Pertandingan babak kedua berjalan semakin menarik. Pasalnya, kedua tim aktif menyerang dan banyak tercipta peluang nyaris gol.

Salah satu peluang yang menyita perhatian adalah sepakan Ander Herrera pada menit ke-60.

Gelandang Spanyol itu melepaskan tembakan voli dari jarak dekat. Akan tetapi, usaha Herrera masih membentur tiang gawang Everton.

Persoalan kemudian menyambangi kubu Everton. Dua pemain inti mereka, Seamus Coleman dan Yannick Bolasie, terpaksa diganti karena mengalami cedera.

Kendati begitu, cederanya Coleman dan Bolasie tidak mengurangi intensitas serangan Everton. Sebab, pada interval ketiga, Manchester United justru lebih sering bertahan.

Melalui pemain-pemain seperti Leighton Baines dan Idrissa Gana Gueye, Everton sempat mengancam gawang Manchester United.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com