Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gaji Ronaldo Bikin CEO Bayern Muenchen Gelisah

Kompas.com - 17/11/2016, 08:15 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Sport Bild

MUENCHEN, KOMPAS.com - CEO Bayern Muenchen, Karl-Heinz Rummenigge, mengaku terkejut dengan gaji anyar yang diterima Cristiano Ronaldo di Real Madrid.

Pada awal November 2016, Ronaldo resmi menandatangani kontrak baru di Real Madrid. Hal itu akan membuatnya terikat di Santiago Bernabeu hingga 2021.

Dengan kesepakatan tersebut, Ronaldo juga menerima gaji dengan nilai fantastis, 20 juta euro (sekitar Rp 285,8 miliar) per tahun.

Terkait hal itu, Rummenigge selaku CEO Bayern sejak 2002 mengaku sangat terkejut. Kondisi itu pun dianggap Rummenigge sebagai sebuah "ancaman" bagi kompetisi lain, termasuk Bundesliga.

"Real Madrid baru saja memperbarui kontrak beberapa pemainnya, dan Ronaldo kini dikabarkan mendapatkan gaji 20,5 juta euro setelah dipotong pajak!" ujar Rummenigge kepada Sport Bild.

"Tak ada satupun pemain di Bundesliga yang punya gaji sebesar itu, bahkan sebelum dipotong pajak," katanya melanjutkan.

Mengenai hal tersebut, Rummenigge berpendapat bahwa kompetisi La Liga sudah setara dengan Premier League dalam urusan gaji pemain.

"Florentino Perez (Presiden Real Madrid) tampaknya tak suka jika salah satu pemainnya mendapatkan tawaran dari klub lain, khususnya dari Inggris," tutur Rummenigge.

Selain Ronaldo, Gareth Bale dan Toni Kroos juga telah memperbarui kontraknya dengan Real Madrid hingga 2022.

Bagi Bale, kontrak anyar itu membuatnya mengantogi pendapatan 350.000 poundsterling (sekitar Rp 6,1 miliar) per pekan.

Sedangkan Kroos mendapatkan gaji 20 juta euro per tahun. Dengan demikian, dia menjadi pemain tim nasional Jerman yang mendapatkan gaji paling tinggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com