Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Diyakini Meminati Thomas Tuchel

Kompas.com - 24/10/2016, 09:28 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - CEO Borussia Dortmund Hans-Joachim Watzke mengklaim bahwa Real Madrid menaruh minat kepada pelatih Thomas Tuchel.

Pamor Tuchel menanjak setelah prestasinya bersama Dortmund pada musim 2015-2016. Dia mengantarkan Dortmund menempati posisi kedua Bundesliga dan mencapai final DFB Pokal.

Kiprah impresif Tuchel pada musim pertamanya, menurut Watzke, telah mengundang atensi Madrid.

"Setelah musim yang dilalui Tuchel bersama kami, Madrid pasti menyadari bahwa kami memiliki pelatih kelas dunia," tutur Watzke.

"Presiden Florentino Perez memang belum menanyakan kepada saya. Namun, saya berhubungan baik dengan Madrid dan menyakini, mereka meminati Tuchel," kata sang patron.

Meski begitu, Watzke tidak merasa khawatir kehilangan Tuchel. Sebab, sang pelatih terikat kontrak dengan Dortmund hingga 30 Juni 2018.

Pelatih berusia 43 tahun itu juga disarankan tidak perlu terburu-buru pindah ke klub besar Eropa mengingat usianya masih sangat muda.

"Situasi Tuchel berbeda dengan pemain. Pemain yang sudah berusia 28 atau 29 tahun mungkin hanya memiliki tiga tahun tersisa dalam kariernya," ucap Watzke.

Selama menangangi Dortmund, Watzke mencatatkan 47 kemenangan dan 11 kekalahan dari 69 pertandingan.

Terakhir, Dortmund bermain imbang 3-3 dengan Ingolstadt pada partai lanjutan Bundesliga di Audi Sportpark, Sabtu (22/10/2016).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com