Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibrahimovic Ingin "Tendang" Van Gaal

Kompas.com - 12/04/2016, 06:32 WIB
Ferril Dennys

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Zlatan Ibrahimovic diindikasikan akan hijrah ke Manchester United jika manajer Louis van Gaal meninggalkan Old Trafford pada akhir musim ini.

Kontrak Ibra bersama Paris Saint-Germain akan habis pada akhir musim ini. Saat ini, Ibra dikabarkan sedang mempertimbangkan tawaran dari sejumlah klub Premier League dan klub di Liga Super China.

Menurut sumber yang dimiliki Sky, Ibra lebih tertarik ke Premier League untuk bergabung dengan Manchester United. Namun, hal itu akan terealisasi bila ada perubahan di kursi kepelatihan.

Ibra memang memiliki hubungan yang kurang baik sebagaimana yang pernah dituangkannya dalam buku otobiografinya, "I am Zlatan".

Ia menceritakan bahwa hunungannya tidak harmonis dengan Ronald Koeman yang saat itu sebagai pelatih Ajax dan Van Gaal yang berposisi sebagai direktur teknik.

Beberapa waktu lalu, Van Gaal pun secara tersirat telah menyampaikan bahwa dia tidak tertarik mendatangkan Ibra karena usianya yang telah menginjak 34 tahun.

Manajer asal Belanda tersebut lebih memilih mengembangkan talenta-talenta muda di akademi Setan Merah.

"Kami harus meningkatkan kualitas skuad karena saat saya mengambil alih, kami memiliki 6 atau 7 pemain yang usianya di atas 33 tahun. Tidak ada yang mengenal mereka lagi karena kini mereka pergi," kata Van Gaal.

"Namun saat ini, kami memiliki tim yang lebih muda dan masih perlu menyeleksi pemain muda karena kami memerlukan pemain kreatif di lini depan dan juga pemain yang cepat," sambungnya.

Namun, peluang Van Gaal untuk bertahan di Old Trafford semakin sulit menyusul kekalahan terbaru yang dialami Manchester United. Setan Merah takluk 0-3 dari Tottenham Hotspur, Minggu (10/4/2016).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com