Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kandas di Piala Bhayangkara, Mitra Kukar Fokus Incar Pemain Anyar

Kompas.com - 26/03/2016, 21:48 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Perjalanan Mitra Kukar pada ajang Torabika Bhayangkara Cup 2016 harus kandas. Dalam laga terakhir yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (26/3/2016) malam, Mitra Kukar dipaksa berbagi skor 1-1 dengan PS TNI.

Arsitek Mitra Kukar, Subangkit, mengaku kecewa lantaran harus puas finish di posisi buncit dengan hanya mengantongi 3 poin, hasil dari tiga kali seri dan 1 kalah. Kendati begitu, Subangkit menilai performa timnya terus menanjak usai terpuruk pada Piala Gubernur Kaltim.

"Karena kami gak masuk ke semifinal kecewa. Tetapi dari performa tim ada peningkatan tiap pertandingan, dan saya puas," ucap Subangkit usai pertandingan.

Sebab itu, Subangkit mengatakan akan fokus mencari amunisi baru untuk mengarungi Indonesia Soccer Championship (ISC). Saat ini, kata Subangkit, kedalaman skuad Mitra Kukar masih belum merata.

"Kami harus cari pemain lagi. Idealnya kami punya 23-25 pemain. Kami lihat dan evaluasi dulu terutama pemain seleksi," ujarnya.

Dia mengatakan, kemungkinan besar Mitra Kukar bakal mempertahankan 15 pemain lama termasuk para legiun asing.

"Kami masih punya kuota satu pemain asing Asia, nanti kami tambah, termasuk melihat para pemain seleksi, ada beberapa yang bagus," kata dia.

Subangkit telah diberi tugas berat oleh manajemen untuk mengangkat performa Mitra Kukar yang ditinggal sejumlah pemain inti seperti Rizky Pellu dan Yanto Basna.

"Persiapan ISC tentunya. Tiga minggu ada waktu efektif dipergunakan sebaik-baiknya, rekrutmen pemain, latihan instan. Memang sulit sepak bola tidak instan dan perlu waktu. Dengan materi yang ada saya mencoba meningkatkan performa tim," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com