Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesangon Mourinho "Cuma" Rp 250 Miliar

Kompas.com - 18/12/2015, 05:40 WIB


LONDON, KOMPAS.com
- Pesangon Jose Mourinho seusai dipecat Chelsea ternyata tidak sebesar rumor media Inggris. Dia diperkirajan "cuma" mendapatkan kompensasi sebesar 12 juta poundsterling atau sekitar Rp 250 miliar.

Mourinho sebelumnya dikabarkan bakal mendapat pesangon sebesar 40 juta poundsterling (seitar Rp 834 miliar) setelah dicopot dari jabatannya sebagai manajer Chelsea. Namun, kabar tersebut telah mendapat bantahan.

Menurut editor BBC Sports, Dan Roan, Mourinho tidak akan menerima uang pesangon sebesar 40 juta poundsterling seperti yang dikabarkan banyak media. Manajer asal Portugal itu hanya akan mendapat sisa dari gaji tahunannya yang akan dibayarkan secara bertahap hingga akhir musim.

"Jose Mourinho melakukan pertemuan dengan dengan klub sekitar pukul 14:30 GMT setelah ia diberitahu bahwa masa-masa terakhirnya di Chelsea telah datang," tulis Roan.

Mourinho baru menandatangani kontrak baru berdurasi empat musim bersama Chelsea pada Agustus 2015. Manajer berusia 52 tahun itu memiliki gaji sebesar 12 juta poundsterling per musim.

"Dia tidak akan mendapat kompensasi sebesar 40 juta poundsterling seperti yang telah dispekulasikan. Pemahaman saya, Mourinho hanya akan menerima sisa dari total gaji tahunannya sebesar 12 juta poundsterling hingga akhir musim ini," ujar Roan.

Jika hal ini benar, artinya Mourinho hanya akan mendapatkan pesangon sekitar 6-7 juta poundsterling, sesuai sisa kontraknya.

Mourinho dipecat manajemen klub sebagai manajer setelah hanya mampu membawa Chelsea berada di posisi ke-16 hingga pekan ke-16 Premier League. Bahkan The Blues hanya unggul satu poin dari Norwich City yang berada di zona degradasi.

Sejumlah nama dirumorkan akan menjadi pengganti dia. Beberapa di antaranya adalah Carlo Ancelotti, Guus Hiddink, Juande Ramos, dan Brendan Rodgers. (Verdi Hendrawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama atas Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com