Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Napoli Lengserkan Inter dari Puncak Berkat Dua Gol Higuain

Kompas.com - 01/12/2015, 05:24 WIB


NAPLES, KOMPAS.com
- Napoli naik ke puncak klasemen sementara Serie A. Kemenangan 2-1 atas Inter Milan pada pekan ke-14, Senin (30/11/2015), membuat Napoli menggeser Nerazzurri, yang harus puas turun satu strip.

Bomber Napoli, Gonzalo Higuain, menjadi bintang lapangan. Pemain 27 tahun asal Argentina ini memborong gol timnya.

Raihan tiga poin di San Paolo membuat Partenopei mengumpulkan total 31 poin. Mereka unggul satu angka atas Inter.

Bermain di depan publiknya sendiri, pasukan Maurizio Sarri unggul cepat pada menit ke-2.

Memanfaatkan lengahnya lini belakang La Beneamata, sodoran dada Jose Maria Callejon langsung dimanfaatkan Gonzalo Higuain menjadi gol pembuka. Tendangan keras penyerang asal Argentina itu membuat suporter tuan rumah bergemuruh.

Menggunakan skema sama, yakni 4-3-3, membuat kedua tim bermain dengan alur tak jauh berbeda. Seperti halnya bigmatch yang sering terjadi, masing-masing kesebelasan bermain keras.

Bek Napoli, Kalidou Koulibaly, mengawali kartu kuning pada babak pertama, tepatnya menit ke-11, sebelum disusul full-back Inter Milan, Yuto Nagatomo, dan rekan setim Koulibaly, Elseid Hysaj. Namun, naas bagi Inter karena Nagatomo harus menerima kartu kuning kedua pada menit ke-45.

Bermain dengan 10 orang, Pelatih Inter, Roberto Mancini, membuat keputusan mengejutkan. Mancio mengganti kapten Mauro Icardi dengan memasukkan Alex Telles.

Keputusan tersebut dimanfaatkan Partenopei untuk terus mengurung lini pertahanan Inter. Alhasil Higuain mampu menggetarkan jala Samir Handanovic untuk kedua kalinya pada menit ke-62.

Tertinggal dua gol, Inter justru tersengat. Gol Adem Ljajic (67') membuat kedudukan berubah menjadi 2-1. Namun, lesakan pemain kelahiran Serbia tersebut tidak berarti banyak, karena skor bertahan hingga pluit akhir babak kedua berbunyi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com