Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kiper Muda Milan Dipuji, Diego Lopez Tetap Kalem

Kompas.com - 26/10/2015, 21:09 WIB


MILAN, KOMPAS.com - Penampilan gemilang kiper berusia 16 tahun, Gianluigi Donnarumma, dipuji pelati AC Milan, Sinisa Mihajlovic. Meski demikian, Diego Lopez tetap kalem dan tak khawatir tempatnya akan tergantikan.

Donnaruma dipasang Mihajlovic menggantikan Lopez saat Milan menghadapi Sassuolo, Minggu (25/10/2015). Milan menang tipis 2-1 pada laga di San Siro itu.

"Donnarumma adalah pemain bagus dan saya tidak peduli dengan usia dia. Ini adalah putusan saya dan saya akan bertanggung jawab atas keputusan ini," ujar Miha, seperti dikutip Football Italia.

Pada laga selanjutnya menghadapi Chievo, Miha belum bisa memberi jaminan untuk Donnarumma. Ia masih ingin melihat kesiapan pemain 16 tahun itu sambil menunggu Lopez kembali menemukan kepercayaan diri.

"Kami akan lihat apakah dia akan kembali tampil menghadapi Chievo. Yang jelas, masih ada banyak waktu untuk membuat keputusan sampai Rabu (28/10/2015)," tutur Miha.

"Diego Lopez adalah kiper yang penting buat kami, tetapi belakangan saya lihat dia kesulitan. Keputusan ini tidak permanen, hal semacam ini sangat normal," tutur pelatih berkebangsaan Serbia itu.

Lopez pun tak terlalu memedulikan pencadangan dirinya. "Kami tetap tenang, begitu juga Diego," kata agen Lopez, Manuel Garcia Quillon.

"Dia hanya akan kembali bekerja, berlatih keras, dan berjuang mendapatkan tempatnya kembali. Tak ada masalah antara dia dan klub atau Miha," tuturnya lagi.

Diego Lopez sejauh ini tercatat kemasukan 13 gol dari 630 penampilan di Serie A pada musim ini. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com