Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Alasan Lukaku Tinggalkan Everton

Kompas.com - 02/06/2015, 21:46 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber Goal

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Romelu Lukaku membuka peluang hengkang dari Everton pada bursa musim panas tahun ini. Pasalnya, penggawa asal Belgia ini merasa tak nyaman dengan peran yang diberikan Roberto Martinez dan ingin meraih trofi bersama klubnya.

Sejatinya, hak milik terhadap Lukaku sempat dikuasai Chelsea hingga pertengahan tahun lalu. Tetapi, ia memilih transfer permanen ke Everton lantaran merasa sulit mendapat tempat di skuad Jose Mourinho.

Satu tahun berselang, Lukaku berubah pikiran. Kebetulan, ia dikabarkan masuk daftar pantauan Tottenham Hotspur dan Wolfsburg dalam enam bulan terakhir. Ketertarikan sejumlah klub itu rupanya menggoyahkan kesetiaan Lukaku kepada The Toffees. 

"Aku sudah menginjak usia 22. Inilah saatnya memenangi trofi. Aku menginginkan gelar, bukan sekadar jadi bayang-bayang. Aku pun sudah memahami bagaimana menjalani pertandingan besar," papar Lukaku.

Relasi buruk dengan Martinez bisa jadi faktor pendorong Lukaku untuk angkat kaki dari Stadion Goodison Park. Martinez sempat menugaskan Lukaku untuk bermain lebih melebar dalam dua pertandingan musim ini.

"Pada suatu titik, aku datang ke manajer dan berkata, 'Dengan segala hormat, aku putus asa sebagai pemain sayap. Aku hanya akan mencetak gol jika Anda menempatkanku di depan," jelas Lukaku.

"Saat bermain di sayap, aku tak mencetak gol. Sebaliknya, aku tajam saat bermain sebagai penyerang tengah," tandasnya.

Lukaku menutup musim 2014-15 dengan catatan 20 gol di berbagai kompetisi. Seluruh gelontoran gol tersebut tercipta dalam 37 pertandingan, saat Lukaku tampil sebagai penyerang tengah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com