Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kontra Juventus, Fiorentina Siap Amankan Tiket ke Final

Kompas.com - 07/04/2015, 22:19 WIB

FIRENZE, KOMPAS.com - Sukses menekuk tuan rumah Juventus 1-2 pada pertemuan pertama, Fiorentina bersiap mengamankan satu tiket final Coppa Italia di Stadion Artemio Franchi, Selasa (7/4/2015).

Bermodalkan kemenagan 2-0 atas Sampdoria di Serie-A, armada Vicenzo Montella ini diyakini akan tampil habis-habisan guna mengulangi sukses tahun lalu, berlaga di laga puncak Coppa Italia.

Ketajaman Mohamed Salah yang menjadi mimpi buruk Juventus pada pertemuan pertama, masih menjadi amunisi utama tuan rumah. Disokong gelandang kreatif seperti Alberto Aquilani, hasrat mengulang hasil positif sangat mungkin di realisasikan.

Sementara itu di kubu tim tamu, Juventus datang dengan modal tak kalah mengilap. Usai ditaklukkan Fiorentina pada pertemuan pertama awal Maret lalu, Juventus tak pernah sekali pun kalah atau pun meraih hasil imbang di lima laga terakhir.

Jika pada pertemuan pertama harus membagi konsentrasi dengan babak 16 besar Liga Champions, kali ini Gianluigi Buffon dan kolega bisa lebih nyaman meladeni militansi Fiorentina.
Bisa dinyatakan aman dalam perburuan gelar juara liga musim ini, kian meringankan Juventus untuk lebih fokus membalikan keadaan di Artemio Franchi.

Mengingat rivalitas kedua tim, sudah pasti pertandingan ini akan berjalan dengan tensi tinggi dan pantang dilewatkan.

Saksikan laga klasik keduanya hanya di layar KOMPAS TV, senin dini hari pukul 1.15 WIB.


Penulis : Aldo Alfian / Kompas TV

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com