Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayern Raih Kemenangan Pertama, Dortmund Tinggalkan Dasar Klasemen

Kompas.com - 07/02/2015, 23:30 WIB
KOMPAS.com - Bayern Muenchen berhasil mengakhiri paceklik kemenangannya di awal tahun 2015 ini. Melawat ke Mercedes-Benz Arena untuk menghadapi VfB Stuttgart dalam lanjutan Bundesliga, Sabtu (7/2/2015), The Bavarian menang 2-0.

Arjen Robben dan David Alaba yang mempersembahkan gol kemenangan juara bertahan Liga Jerman tersebut, yang gagal meraih kemenangan dalam dua laga sebelumnya di awal paruh kedua Bundesliga (kalah dari Wolfsburg dan imbang melawan Schalke). Robben membuka keunggulan Bayern pada menit ke-41, kemudian Alaba menggandakannya pada menit ke-50.

Tambahan tiga poin di pekan ke-20 ini membuat Bayern mempertahankan keunggulannya atas rival terdekat, Wolfsburg, yang pada saat bersamaan menang 3-0 atas Hoffenheim. Bayern mengumpulkan total 49 angka, unggul delapan poin atas Wolfsburg, yang menaklukkannya dengan skor 4-1 pada 31 Januari lalu, yang menjadi laga perdana paruh kedua musim 2014/15.

Hasil positif juga diraih Borussia Dortmund, yang sedang terancam degradasi. Bertandang ke markas Freiburg, tim besutan Juergen Klopp ini menang dengan skor telak 3-0 melalui gol Marco Reus pada menit kesembilan serta dua gol sumbangan Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-57 dan 72.

Kemenangan ini menguak asa Dortmund, yang pekan lalu berada di dasar klasemen, untuk terhindar dari ancaman degradasi. Kini, Dortmund naik ke peringkat ke-16 yang menjadi posisi teratas zona degradasi. Mereka mengoleksi total 19 poin, hanya unggul satu angka dari Freiburg dan Stuttgart yang berada di dua posisi terbawah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Badminton
Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Liga Spanyol
Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Liga Inggris
Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Liga Inggris
Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Liga Indonesia
Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Badminton
Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Liga Lain
Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Liga Indonesia
Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Liga Spanyol
AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

Liga Italia
Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
SSB Blles Academy Bawa Gaya Brasil, Misi Khusus Luciano Leandro untuk Indonesia

SSB Blles Academy Bawa Gaya Brasil, Misi Khusus Luciano Leandro untuk Indonesia

Sports
Alasan Southgate Panggil Pemain Muda Inggris untuk Pemusatan Latihan Euro 2024

Alasan Southgate Panggil Pemain Muda Inggris untuk Pemusatan Latihan Euro 2024

Internasional
Latih Bayern, Kompany Bakal Rekrut 4 Pemain Ini

Latih Bayern, Kompany Bakal Rekrut 4 Pemain Ini

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com