Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Moyes: Para Pemain MU Kegemukan

Kompas.com - 05/02/2015, 17:08 WIB
KOMPAS.com - Mantan manajer Manchester United, David Moyes, mengakui dirinya pernah menerapkan aturan tak boleh makan cemilan bagi skuad Setan Merah selama musim lalu. Itu dilakukan karena Moyes merasa sejumlah besar pemainnya terlalu gemuk.

Tindakan manajer asal Skotlandia yang melarang adanya cemilan, sempat mendapat kecaman, termasuk dari mantan bek tengah MU, Rio Ferdinand. Pasalnya, ketika Sir Alex Ferguson masih menjadi bos di Old Trafford, cemilan rendah lemak masih diizinkan.

Namun Moyes tak mengindahkan hal tersebut. Menurut pria berusia 51 tahun, yang kini menjadi pelatih klub Primera Division, Real Sociedad, hal tersebut penting dilakukan.

"Ya, saya melarang cemilian," ujar Moyes, yang hanya menjadi manajer MU selama 10 bulan dari kontrak enam tahun, kepada FourFourTwo. "Itu karena beberapa pemain kegemukan dan saya merasa cemilan tak bagus untuk diet mereka."

Moyes pun mengakui bahwa dirinya kecewa dengan sambutan kepadanya ketika MU melakukan lawatan ke Goodison Park pada musim 2013/14. Setelah 11 tahun sebagai manajer Everton, Moyes kembali ke markas klub itu sebagai bos MU dan mereka kalah 0-2.

Moyes, yang dipecat hanya beberapa hari setelah kekalahan itu mengatakan: "Saya tak terkejut karena saya tahu bagaimana reaksi suporter dan saya sudah meninggalkan klub tetapi saya kecewa."

"Saya membawa Everton berkompetisi di level tinggi dengan anggaran pas-pasan. Saya memberikan segalanya dan mencoba membuat Everton menjadi yang terbaik. Itu proses yang panjang dan kami melakukannya - stafku, para pemain dan yang lainnya di klub."

"Kami mengalami beberapa malam yang indah di Goodison dan fans sangat menyenangkan. Saya sangat mencintai Everton; itu merupakan hidup saya selama lebih dari satu dekade."

Setelah memecat Moyes, MU menunjuk Ryan Giggs sebagai caretaker untuk menjalani sisa pertandingan musim lalu. Setelah itu, klub tersebut menggaet Louis van Gaal, yang sukses membawa timnas Belanda meraih peringkat ketiga Piala Dunia 2014.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com