Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sriwijaya FC Puji Arema Tapi Yakin Bisa Jadi Pemenang

Kompas.com - 27/01/2015, 07:05 WIB
PALEMBANG, Kompas.com - Pelatih Sriwijaya FC, Hartono Ruslan, menyebut Arema Cronus sebagai tim yang matang karena mereka tidak banyak mengubah komposisi pemainnya pada musim ini.

"Bicara Arema, jelas bahwa tim ini sudah matang dan sudah siap berkompetisi. Berbeda dengan Sriwijaya FC yang 90 persen merupakan pemain baru," kata Hartono di Palembang, Sumsel, Senin (26/1/2015).

Berlatar kenyataan ini, Hartono mengatakan tidaklah mudah bagi Sriwijaya FC untuk mengalahkan Singo Edan pada final Surya Citra Media Cup di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Selasa (27/1).

"Partai final nanti bakal menjadi ujian bagi pemain Sriwijaya FC, apakah mereka mampu mengalahkan tim kuat," kata dia.

Kemenangan pada partai puncak ini sangat penting untuk mematangkan kesiapan mental Laskar Wong Kito berlaga pada kompetisi sebenarnya yakni Indonesia Super League 2015 pada Februari mendatang.

"Jelas kepercayaan diri pemain akan meningkat jika mampu mengalahkan Arema. Meski pertandingan ini hanya ajang pra-musim tapi dampaknya sungguh luar biasa dalam upaya membangun mental tim," ujar dia.

Untuk itu, ia menambahkan, para pemain Sriwijaya FC diminta tampil maksimal pada partai final tersebut karena sejak awal dibebani target juara oleh manajemen klub.

"Seperti yang dikatakan manajemen, sudah kepalang basah ya mandi sekalian. Pertandingan sudah digelar di Palembang dan tim masuk final, artinya tidak ada kata lain selain juara," kata dia.

Sriwijaya FC melaju ke final SCM Cup setelah pada babak semifinal mengalahkan Persela Lamongan dengan skor tipis 2-1. Sementara, Arema Cronus menaklukkan Persebaya Surabaya dengan skor 1-0 melalui babak perpanjangan waktu.

Pada partai final tersebut, Laskar Wong Kito akan tampil dengan kekuatan penuh mengandalkan 23 pemain. Beberapa pemain kelas satu Indonesia, seperti Ferdinand Sinaga, Titus Bonai, Patrick Wanggai akan menjadi andalan tim asal Sumatera Selatan ini untuk membungkam Arema.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com