Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Adik Meninggal, Kolo dan Yaya Toure Pilih Bertahan di Brasil

Kompas.com - 22/06/2014, 23:58 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com — Yaya Toure dan Kolo Toure memilih tetap tinggal bersama tim nasional Pantai Gading meskipun kedua pemain tersebut sedang berduka atas meninggalnya adik mereka, Ibrahim Toure.

Ibrahim meninggal karena penyakit kanker yang dideritanya. Ibrahim meninggal di Manchester, Kamis (19/6/2014).

"Toure bersaudara memutuskan tinggal bersama tim. Mereka tidak meninggalkan Brasil," kata perwakilan Federasi Sepak Bola Pantai Gading (FIF).

Tenaga Yaya dan Kolo masih dibutuhkan Les Elephants pada laga terakhir penyisihan Grup C Piala Dunia melawan Yunani di Estadio Castelao, Fortaleza, Selasa (24/6/2014).

Didier Drogba dan kawan-kawan dipastikan lolos ke 16 besar jika mampu mengalahkan Yunani. Saat ini, Pantai Gading berada di peringkat kedua dengan meraih tiga poin. Sementara itu, pemuncak grup menjadi milik Kolombia yang sukses meraih dua kemenangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com