Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkat Lukaku-Hazard, Belgia Menang di Swedia

Kompas.com - 02/06/2014, 03:48 WIB
Ary Wibowo

Penulis

SOLNA, KOMPAS.com — Belgia berhasil menang dua gol tanpa balas atas Swedia pada pertandingan persahabatan di Arena Friens, Solna, Minggu atau Senin (2/6/2014) dini hari WIB.

Belgia membuka keunggulan melalui torehan Romelu Lukaku pada menit ke-34. Menerima umpan Axel Witsel, Lukaku melepaskan tendangan ke pojok kanan gawang Swedia tanpa mampu dihalau kiper Andreas Isaksson.

Sepanjang laga, Belgia tampak menguasai pertandingan. Sementara itu, tim tuan rumah terlihat hanya mengandalkan serangan balik untuk menembus pertahanan Belgia yang dikawal bek veteran, Vincent Kompany.

Peluang terbaik Swedia tercipta pada menit ke-68 berkat aksi Erkan Zengin. Sayang, kesempatan itu belum membuahkan hasil karena bola tendangan kaki kanan Zengin dari luar kotak penalti masih membentur mistar gawang tim tamu.

Swedia meningkatkan intensitas serangan untuk menyamakan kedudukan. Namun, mereka malah kembali kebobolan pada menit ke-78. Kali ini giliran Eden Hazard yang mencatatkan namanya di papan skor seusai memaksimalkan umpan silang Kevin De Bruyne dari sisi kiri lapangan.

Dua menit sebelum akhir laga, Swedia kembali menciptakan peluang emas. Namun, lagi-lagi upaya itu gagal karena bola tendangan Sebastian Larson dari dalam kotak penalti masih dapat diantisipasi dengan baik oleh kiper Belgia, Thibaut Courtois. Skor 2-0 untuk tim tamu pun bertahan hingga pertandingan usai.

Susunan pemain:
Swedia: 1-Andreas Isaksson, 2-Mikael Lustig, 3-Mikael Antonsson (13-Rasmus Bengtsson 62), 5-Pierre Bengtsson, 15-Andreas Granqvist, 7-Sebastian Larsson, 9-Kim Kallstrom (16-Pontus Wernbloom 45), 21-Jimmy Durmaz, 14-Tobias Hysen (11-Johan Elmander 72), 20-Ola Toivonen, 22-Erkan Zengin (19-Marcus Berg 72)
Pelatih: Erik Hamren

Belgia: 1-Thibaut Courtois, 2-Toby Alderweireld, 3-Thomas Vermaelen, 4-Vincent Kompany, 15-Daniel van Buyten, 6-Axel Witsel, 7-Kevin De Bruyne, 10-Eden Hazard (8-Maroane Fellaini 80), 14-Dries Mertens (22-Nacer Chadli 68), 19-Mousa Dembele, 9-Romelu Lukaku (17-Divock Origi 74)
Pelatih: Marc Wilmots

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com