Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perseru Tak Gentar Hadapi Singo Edan

Kompas.com - 17/01/2014, 19:56 WIB
Kontributor Malang, Yatimul Ainun

Penulis

MALANG, KOMPAS.com - Perseru Serui mengaku tak gentar menghadapi Arema Cronus Indonesia dalam laga babak delapan besar Grup A Inter Island Cup (IIC) 2014 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Sabtu (18/1/2014). Tim promosi di kompetisi Indonesia Super League musim depan itu juga mengaku tak ada kendala dalam psikologi pemain, walau bermain di markas Singo Edan, di depan puluhan ribu Aremania.

"Kami memang pendatang baru, tapi kami bukan pendatang baru yang sembarangan. Hati-hati saja pada lawan kami," tegas Pelatih Perseru, Robby Maruanaya, dalam konferensi pers di Kantor Arema di Malang, Jawa Timur, Jumat (17/1/2014).  

Robby mengaku, Arema merupakan salah satu tim yang difavoritkan menjuarai IIC 2014. Apalagi dalam babak delapan besar ini Arema bermain di kandang sendiri yang dipastikan mendapat dukungan penuh dari suporternya.

"Meski demikian, Perseru menjanjikan permainan terbaik dan kami yakin serta optimistis bisa memenangkan pertandingan. Kita lihat di lapangan," katanya.  

Arema, tambahnya, memang tim luar biasa, tapi Perseru akan bermain sebaik-baiknya. "Suporter tuan rumah bukan jadi alasan, yang terpenting adalah motivasi tinggi pemain kami," kata Robby.

Ditanya siapa pemain Arema yang patut diwaspadai, Robby menyebut semua pemain lawan patut mendapat perhatian ekstra. "Tetapi bukan berarti akan ada pemain khusus yang disiapkan untuk menjaga pemain tertentu. Pemain akan mengawasi lawan yang berada di dekatnya," ungkapnya.

Perseru mengisi Grup A babak delapan besar IIC 2014 di Stadion Kanjuruhan Malang, bersama tuan rumah Arema Cronus, Barito Putera serta Sriwijaya FC. Perseru lolos setelah menjadi runner up Zona Sulawesi-Papua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com