Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cissokho Ingin Antar Liverpool ke Liga Champions

Kompas.com - 21/08/2013, 21:30 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal.com
LIVERPOOL, KOMPAS.com - Bek tengah Liverpool, Aly Cissokho, mengaku senang bisa bergabung bersama The Reds. Pemain asal Perancis itu pun berharap bisa membawa Liverpool  lolos ke Liga Champions musim depan.

Cissokho berlabuh ke Anfield dari Valencia, Selasa (20/8/2013), dengan status pemain pinjaman selama satu musim. Menurut Cissokho, yang sempat mengalahkan Liverpool ketika berseragam Lyon pada 2009, dia akan tampil maksimal untuk menguatkan lini pertahanan klubnya.

"Liga Champions adalah kompetisi yang Anda mimpikan untuk selalu ambil bagian di dalamnya. Aku pikir klub seperti Liverpool sangat pantas untuk berada di sana karena kualitas pemain-pemainnya dan atmosfer dan kualitas stadionnya," ujar Cissokho.

"Liga Champions di Liverpool merupakan salah satu pertandingan spesial bagi pemain-pemain yang datang ke Anfield. Karena itulah Liverpool sangat pantas untuk berada di turnamen tersebut," tambahnya.

Liverpool terakhir kali mencicipi atmosfer Liga Champions pada 2009. Skuad asuhan Brendan Rodgers itu saat ini telah menjuarai turnamen itu sebanyak lima kali, yakni pada 1977, 1978, 1981, 1984, dan 2005.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com