Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Brasil Vs Kosta Rika Bikin Neymar Heran...

Kompas.com - 25/06/2024, 13:30 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Laga Grup D Copa America 2024 antara Brasil vs Kosta Rika berujung tanpa gol. Neymar yang datang menonton, sempat menunjukkan ekspresi heran.

Neymar Jr duduk di salah satu tribune Stadion SoFi, California, Amerika Serikat, arena laga Copa America 2024 antara Brasil vs Kosta Rika, Senin (24/6/2024) atau Selasa (25/6/2024) pagi WIB.

Berbalutkan kemeja warna merah dan aksesori topi di atas kepalanya, Neymar tampak antusias menyaksikan laga pertama Selecao di Copa America 2024.

Pesepak bola yang kini membela Al Hilal (Arab Saudi) itu tak bisa ikut turun memperkuat Brasil di Copa America 2024 karena alasan cedera.

Neymar saat ini tengah melanjutkan proses rehabilitasi cedera ligamen di Amerika Serikat, persisnya di kompleks Universitas California, fasilitas yang juga digunakan Brasil sebagai sentra latihan selama Copa America 2024.

Baca juga: Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Partai Brasil vs Kosta Rika jelas berujung dengan hasil kurang membahagiakan buat Neymar yang hadir sebagai suporter.

Duel Brasil vs Kosta Rika tuntas dengan skor kacamata alias 0-0. Brasil sejatinya sempat menggetarkan jala gawang Kosta Rika pada menit ke-30 melalui Marquinhos, memanfaatkan operan Rodrygo.

Akan tetapi, gol itu dianulir setelah wasit meninjau VAR (Video Assistant Referee) dan memastikan ada kejadian offside pada prosesnya.

Kebuntuan tetap melanda Selecao, sebutan untuk timnas Brasil, kendati sang pelatih Dorival Junior, sudah melakukan sejumlah perubahan pada babak kedua.

Ketika laga menyentuh menit ke-70, Dorival Junior menarik dua nama andalan, yakni Vinicius Jr dan Raphinha.

Suntikan tenaga baru coba diberikan Dorival Junior dengan memasukkan Endrick dan Savinho.

Momen itu sempat membuat Neymar keheranan. Kamera menangkap momen Neymar membuka kedua telapak tangannya sembari menunjukkan raut muka kebingungan.

"Vini?" ujar Neymar bak mempertanyakan keputusan pelatih Dorival Junior untuk menarik keluar Vinicius Junior.

Baca juga: Hasil Brasil Vs Kosta Rika: Gol Marquinhos Dianulir, Tim Samba Buntu Tertahan

Usai laga, pelatih Brasil Dorival Junior memberikan alasan tentang keputusannya mengganti Vini Jr.

"Kami menempatkannya di sisi sayap, di sentral, dan dia juga tidak menemukan jalan keluar," tutur Dorival Junior di ESPN Brasil.

"Dia dijaga dengan ketat dan kami harus menemukan solusi dengan mencoba melakukan pergantian," ucapnya menambahkan.

Neymar pun menjelaskan bahwa ekspresinya muncul murni dalam kapasitas sebagai suporter timnas Brasil. Ia menghormati keputusan teknis yang diambil tim dan berharap peningkatan pada laga berikut.

Brasil dijadwalkan menghadapi Paraguay di Stadion Allegiant, Las Vegas, Amerika Serikat, pada Jumat (28/6/2024) atau Sabtu (29/6/2024) pagi WIB.

"Hari ini saya merasakan sisi seorang fan, penuh kecemasan, merasa bahwa gol itu akan tercipta, merinding, namun saya tak akan pernah melewati batas di luar lapangan," tulis Neymar di Instagram.

"Pertandingan telah berakhir, kita lanjutkan, mari berlatih dan berkembang untuk pertandingan berikutnya. Saya memiliki kepercayaan diri yang tinggi terhadap tim ini dan saya tahu bahwa mereka akan melakukan yang terbaik untuk diri mereka sendiri, keluarga mereka, dan seluruh pendukung Brasil!" kata Neymar lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Euro 2024: Inggris Menang Dramatis, Spanyol Vs Jerman di 8 Besar

Hasil Euro 2024: Inggris Menang Dramatis, Spanyol Vs Jerman di 8 Besar

Internasional
Hasil Spanyol Vs Georgia: Bongkar Lawan, Matador Jumpa Jerman di Perempat Final

Hasil Spanyol Vs Georgia: Bongkar Lawan, Matador Jumpa Jerman di Perempat Final

Internasional
Saat Gol Salto Bellingham Tepat Menusuk Jantung Slovakia...

Saat Gol Salto Bellingham Tepat Menusuk Jantung Slovakia...

Internasional
Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Internasional
Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Timnas Indonesia
Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Liga Indonesia
Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Liga Indonesia
Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Sports
Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Motogp
Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Motogp
Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com