Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jerman Vs Hongaria, Kroos Beri Rasa Aman bagi Tim Panzer

Kompas.com - 19/06/2024, 20:00 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain bertahan timnas Jerman, Maximilian Mittelstadt, mengungkapkan peran penting kehadiran Toni Kroos di lini tengah Tim Panzer.

Mittelstadt berpandangan Kroos memiliki andil yang cukup penting dalam memberikan ketenangan dan keamanan bagi pemain Jerman.

"Kroos memberikan kami rasa aman yang sulit didapatkan, baik di dalam maupun di luar lapangan," kata Mittelstadt dikutip dari laman Euro.

"Di atas lapangan ia selalu siap sedia, selalu mengantisipasi situasi dan mampu menciptakan sesuatu dengan bola yang tidak dimiliki oleh pemain lain," ujar Mittelstadt menambahkan.

"Sebagai seorang manusia, ia tetaplah seorang pria yang rendah hati dan selalu memiliki perkataan yang lucu. Anda tidak akan merasa terintimidasi olehnya," katanya.

Baca juga: Hasil Euro 2024: Tiga Rekor Baru, Timnas Portugal dan Turkiye Menang

Kehadiran Kroos turut berperan untuk memberikan distribusi umpan-umpan dalam membangun serangan bagi lini serang Jerman.

Peran eks gelandang Real Madrid itu terbukti dalam matchday pertama Grup A Euro 2024 melawan Skotlandia pada 14 Juni.

Kroos tercatat membukukan 99 persen keberhasilan umpan dalam laga yang dimenangkan Jerman 5-1 atas Skotlandia di Allianz Arena.

Gelandang berusia 34 tahun itu mencatatkan keberhasilan 102 dari 103 umpan. 

Peran penting gelandang Jerman itu, juga diakui kapten timnas Skotlandia, Andy Robertson, setelah pertandingan melawan Jerman.

"Kemampuan operannya mungkin yang terbaik di dunia dan ketika Anda membiarkan pemain seperti itu menguasai bola dan Anda tidak mendekatinya, sayangnya dia akan memilih operan yang tepat," kata Robertson.

Baca juga: Hasil Euro 2024: Perancis Rebut Tiga Poin Penuh, Belgia Tersungkur

Jerman tinggal membutuhkan satu kemenangan guna memastikan satu tempat di babak 16 besar.

Tim besutan Julian Nagelsmann bisa memastikan nasibnya dalam matchday kedua Grup A melawan Hongaria.

Pertandingan Jerman vs Hongaria akan bergulir pada Rabu (19/6/2024), di Stuttgart Arena, kickoff 23.00 WIB.

Jelang laga ini, Nagelsmann mewaspadai dua pemain Hongaria, yakni Dominik Szoboszlai dan dan Willi Orban.

"Hongaria memiliki pola yang jelas dengan dua penyerang yang sangat baik dalam sundulan. Mereka banyak melakukan umpan silang yang akurat," kata Nagelsmann.

"Szoboszlai sangat bagus dalam situasi bola mati dan Orbán memiliki timing yang sangat baik. Mereka memiliki catatan yang impresif dari bola-bola mati," katanya.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by DFB-Team (@dfb_team)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com